Lompat ke isi

Gopal Bhar

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Gopal Bhar (bahasa Bengali: গোপাল ভাঁড়) adalah seorang pendongeng istana yang legendaris dan hidup masa pada abad pertengahan di Bengali. Dia tinggal di istana Raja Krishnachandra, raja terkenal di Nadia. Cerita-ceritanya terus dituturkan hingga kini di Bengali Barat dan Bangladesh. Dia terkenal atas kecerdasannya yang melampaui orang-orang di sekitarnya. Cerita-ceritanya disamakan dengan karya-karya Birbal dan Molla Nasiruddin.

Statue of Gopal Bhar

Patungnya bisa dilihat di istana Raja Krishnachandra. Hingga kini, Gopal Bhar masih menjadi bagian dari anak-anak Bnegali. Kisah-kisahnya pendek, lucu, dan mengandung pesan sosial.

Dalam satu ceritanya, dikatakan bahwa Gopal Bhar mendatangi toko manisan yang sedang dijaga oleh putra sang pemiliki toko, dan Gopal Bhar pun mulai memakan manisan di sana. Sang anak protes dan menanyakan nama Gopal Bhar, yang dijawab begini: Ayahmu mengenalku, namaku lalat. Dari dalam rumah, pemiliki toko bertanya ada siapa. Sang anak menjawab bahwa seekor lalat memakan manisan-manisan. Pemiliki toko lalu bilang bahwa setiap hari lalat memang sering memakan manisan jadi tak perlu khawatir. Setelah Gopal memakan semua manisan di sana, dia langsung pergi.