Lompat ke isi

Hidroksokobalamin

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Hidroksokobalamin
Nama sistematis (IUPAC)
Coα-[α-(5,6-dimetilbenzimidazolil)]-
Coβ-hidroksokobamid
Data klinis
AHFS/Drugs.com monograph
MedlinePlus a605007
Kat. kehamilan ?(US)
Status hukum OTC (US)
Rute IM, IV
Data farmakokinetik
Ikatan protein Sangat tinggi (90%)
Metabolisme Terutama lewat hati, kobalamin diserap dalam ileum dan disimpan di hati.
Waktu paruh ~6 hari
Pengenal
Nomor CAS 13422-51-0 YaY
Kode ATC B03BA03 V03AB33
PubChem CID 6433575
DrugBank DB00200
ChemSpider 21160115 YaY
UNII Q40X8H422O YaY
KEGG D01027 YaY
ChEMBL CHEMBL1237097 N
Sinonim vitamin B12, vitamin B12a, hidroksikobalamin
Data kimia
Rumus C62H89CoN13O15P 
Massa mol. 1346.37 g/mol
SMILES eMolecules & PubChem
  • InChI=1S/C62H90N13O14P.Co.H2O/c1-29-20-40-41(21-30(29)2)75(28-70-40)56-52(84)53(42(27-76)87-56)89-90(85,86)88-31(3)26-69-49(83)19-15-36-50-32(4)54-58(6,7)34(12-16-43(63)77)38(71-54)22-39-35(13-17-44(64)78)59(8,23-46(66)80)55(72-39)33(5)51-37(14-18-45(65)79)61(10,25-48(68)82)62(11,74-51)57(73-50)60(36,9)24-47(67)81;;/h20-22,28,31,34-37,42,52-53,56-57,76,84H,12-19,23-27H2,1-11H3,(H15,63,64,65,66,67,68,69,71,72,73,74,77,78,79,80,81,82,83,85,86);;1H2/q;+3;/p-3 YaY
    Key:GTSMWDDKWYUXGH-UHFFFAOYSA-K YaY

Hidroksokobalamin, juga dikenal dengan nama vitamin B12a dan hidroksikobalamin, adalah vitamin yang terkandung di dalam makanan dan digunakan sebagai suplemen.[2] Hidroksokobalamin sebagai suplemen digunakan untuk menangani kekurangan vitamin B12.[2][3] Hidroksokobalamin juga dapat digunakan untuk menangani keracunan sianida, atrofi optik Leber dan ambliopia toksik.[4][5] Hidroksokobalamin ini disuntikkan ke dalam otot atau pembuluh darah.[3]

Tidak banyak efek samping yang dipicu oleh hidroksokobalamin. Efek samping yang mungkin muncul adalah diare, potasium darah rendah, reaksi alergi dan tekanan darah tinggi.[3] Dosis yang normal aman untuk diberikan kepada perempuan hamil.[1] Hidroksokobalamin adalah bentuk alami vitamin B12 dan bagian dari kelompok senyawa kobalamin.[6][7] Hidroksokobalamin dibutuhkan oleh tubuh untuk membuat DNA. Makanan yang secara alami mengandung vitamin B12 adalah daging, telur dan produk-produk susu.[7]

Hidroksokobalamin pertama kali diisolasikan pada tahun 1949[8] dan termasuk dalam Daftar Obat-Obatan Esensial Organisasi Kesehatan Dunia, obat-obatan paling penting dan aman yang dibutuhkan oleh sistem kesehatan.[9] Hidroksokobalamin tersedia sebagai obat generik.[3] Harga grosir obat ini di negara-negara berkembang berkisar antara 0,12 hingga 0,84 dollar Amerika Serikat per dosis.[10] Secara komersial, hidroksokobalamin diproduksi dengan memanfaatkan beberapa jenis bakteri.[11]

Catatan kaki

  1. ^ a b "Hydroxocobalamin Use During Pregnancy | Drugs.com". www.drugs.com. Diakses tanggal 30 December 2016. 
  2. ^ a b WHO Model Formulary 2008 (PDF). World Health Organization. 2009. hlm. 251. ISBN 9789241547659. Diakses tanggal 8 December 2016. 
  3. ^ a b c d "Vitamin B12". The American Society of Health-System Pharmacists. Diakses tanggal 8 December 2016. 
  4. ^ MacLennan, L; Moiemen, N (February 2015). "Management of cyanide toxicity in patients with burns". Burns : journal of the International Society for Burn Injuries. 41 (1): 18–24. PMID 24994676. 
  5. ^ "Hydroxocobalamin 1mg in 1ml solution for injection - Summary of Product Characteristics (SPC) - (eMC)". www.medicines.org.uk. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-12-30. Diakses tanggal 30 December 2016. 
  6. ^ Bullock, Shane; Manias, Elizabeth (2013). Fundamentals of Pharmacology (dalam bahasa Inggris). Pearson Higher Education AU. hlm. 862. ISBN 9781442564411. 
  7. ^ a b "Office of Dietary Supplements - Dietary Supplement Fact Sheet: Vitamin B12". ods.od.nih.gov. 11 February 2016. Diakses tanggal 30 December 2016. 
  8. ^ Eitenmiller, Ronald R.; Jr, W. O. Landen (2010). Vitamin Analysis for the Health and Food Sciences (dalam bahasa Inggris). CRC Press. hlm. 467. ISBN 9781420050165. 
  9. ^ "WHO Model List of Essential Medicines (19th List)" (PDF). World Health Organization. April 2015. Diakses tanggal 8 December 2016. 
  10. ^ "Vitamin B12". International Drug Price Indicator Guide. Diakses tanggal 8 December 2016. [pranala nonaktif permanen]
  11. ^ "Vitamins, 6. B Vitamins". Ullmann's encyclopedia of industrial chemistry. Weinheim: Wiley-VCH. 2011. ISBN 9783527303854. 

Pranala luar