Lompat ke isi

Kosmonaut yang Hilang

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Kosmonaut yang Hilang atau Kosmonaut Hantu (Bahasa Inggris: Lost Cosmonauts atau Phantom Cosmonauts) adalah subyek dari sebuah teori konspirasi yang menuduh bahwa terdapat kosmonot Soviet yang telah pergi ke angkasa luar sebelum Yuri Gagarin, namun keberadaan mereka tak pernah diberitahukan secara umum oleh otoritas ruang angkasa Soviet atau Rusia. Proponen dari teori Kosmonaut yang Hilang menyatakan bahwa Uni Soviet berupaya untuk meluncurkan dua penerbangan antariksa berawak atau lebih sebelum Gagarin, dan bahwa setidaknya dua kosmonaut tewas dalam upaya tersebut. Kosmonaut lainnya, Vladimir Ilyushin, diyakini mendarat bebas dan ditahan oleh pemerintah Tiongkok. Pemerintah Uni Soviet diduga menutupi kabar tersebut untuk menghindari publisitas jelek pada puncak Perang Dingin.

Referensi

Pranala luar