Labyrinth (album)
Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini. Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala. Tag ini diberikan pada Februari 2023. |
Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. (April 2016) |
Labyrinth | ||||
---|---|---|---|---|
Album studio karya Imela Kei | ||||
Dirilis | 14 Februari 2016 | |||
Direkam | 2016 | |||
Genre | R&B/Soul[1] | |||
Produser | DJ Sumantri | |||
Kronologi Imela Kei | ||||
|
Labyrinth adalah album solo Imela Kei yang ke 2 dan dirilis pada tahun 14 Februari 2016 yang bernuansa 90's R&B/Soul. Semua lagu di dalam album Labyrinth ini merupakan ciptaan Imela Kei sendiri. Labyrinth terdiri dari 8 lagu untuk versi CD dan 9 lagu untuk versi iTunes. Bread n' Butter adalah kolaborasi bersama dengan Maruli Tampubolon. Semua lagu kecuali Butterflies diproduseri oleh DJ Sumantri. Butterflies diproduseri oleh Dennis Nussy.
Labyrinth diaransemen dan diproduksi oleh DJ Sumantri, yang merupakan produser terkenal yang sudah bekerja sama dengan beberapa musisi top Indonesia seperti Glenn Fredly, Agnez Monica, Yuni Shara, Dewi Sandra, Denada dan lain-lain. Mastering album ini sendiri dikerjakan oleh Leon Zervos, seorang master engineer kelas dunia yang sudah mengerjakan album-album beberapa musisi pemenang Grammy seperti Pink, Rihanna, Maroon 5 dan Beastie Boys.[2]
Daftar lagu (CD)
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
1. | "Addictive" | 3:02 |
2. | "Tempat Terindah" | 4:02 |
3. | "Butterflies" | 4:26 |
4. | "Bread n' Butter (feat. Maruli Tampubolon)" | 4:05 |
5. | "Fantasy" | 3:58 |
6. | "Imaji" | 4:01 |
7. | "Labyrinth" | 3:48 |
8. | "Masihkah" | 4:49 |
Daftar lagu (iTunes)
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
1. | "Addictive" | 3:02 |
2. | "Tempat Terindah" | 4:02 |
3. | "Butterflies" | 4:26 |
4. | "Bread n' Butter (feat. Maruli Tampubolon)" | 4:05 |
5. | "Fantasy" | 3:58 |
6. | "Imaji" | 4:01 |
7. | "Labyrinth" | 3:48 |
8. | "Running Away" | 4:49 |
9. | "Masihkah" | 4:49 |
Referensi
- ^ Ade Kurniawan (16 Februari 2016). "Vokalis Ten 2 Five Luncurkan Album Solo Kedua". Cek & Ricek. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-10. Diakses tanggal 10 Maret 2016.
- ^ bell (16 Februari 2016). "Labyrinth Album Solo Kedua Imela Kei". Trax Magazine Online. Diakses tanggal 10 Maret 2016.