Lompat ke isi

Semut memanjat pohon

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Semut memanjat pohon
Semut memanjat pohon
Hanzi tradisional:
Hanzi sederhana:

Semut memanjat pohon (Hanzi sederhana: ; Hanzi tradisional: ; Pinyin: Mǎyǐshàngshù) adalah sebuah hidangan Sichuan klasik dalam hidangan Tionghoa.[1] Nama hidangan tersebut dalam bahasa Tionghoa, Mayishangshu, diterjemahkan menjadi "semut memanjat pohon", "semut di atas pohon", "semut menggerogoti pohon", "semut memanjat bukit" dan "semut memanjat kayu".[2][3] Hidangan tersebut disebut demikian karena hidangan tersebut memiliki butiran-butiran daging cincang di atas bihun, mirip dengan gambar para semut sedang berjalan.[2] Hidangan tersebut berbahan dasar daging cincang, seperti daging babi,[3] yang dimasak saus dan ditaburkan di atas bihun. Bahan lainnya dalam hidangan tersebut meliputi cuka, kecap,[2] minyak sayur, minyak wijen,[2] daun bawang, bawang putih, jahe,[2] dan saus cabai.

Lihat pula

Referensi