Siti Marwiyah
Prof. Dr. Siti Marwiyah S.H., M.H. | |
---|---|
Rektor Universitas Dr. Soetomo ke-9 | |
Mulai menjabat 2 Juni 2021 | |
Informasi pribadi | |
Lahir | 28 April 1968 Pamekasan, Jawa Timur, Indonesia |
Profesi | Prof Akademisi, Pengacara |
Sunting kotak info • L • B |
Prof. Dr. Siti Marwiyah, S.H., M.H., (lahir 28 April 1968) adalah seorang Akademisi, Pengacara dan Rektor ke-9 Universitas Dr. Soetomo.[1] Marwiyah juga merupakan adik kandung dari Menko Polhukam, Mahfud MD.[2]
Kehidupan pribadi
Siti Marwiyah lahir di Pamekasan, Jawa Timur. Menurut sebuah laporan, tempat tinggalnya adalah kawasan perkebunan tembakau, sehingga Siti juga turut berkomitmen dalam budidaya tembakau.[3] Ia adalah adik dari Mahfud MD, Menko Polhukam Republik Indonesia saat ini.[4]
Sebuah laporan menyatakan bahwa Siti pernah menempuh pendidikan S1 Ilmu Hukum dan S2 Magister Hukum di UII Yogyakarta, kemudian S3 PDH di Universitas Brawijaya.[2]
Karier
Pada tahun 1992, Siti memulai kariernya di dunia pendidikan sebagai dosen Fakultas Hukum di Universitas Dr. Soetomo (Unitomo), Surabaya. Tahun berikutnya, 2008, Ia terpilih sebagai Dekan Fakultas Hukum Unitomo dan menjabat selama tiga periode.[2][5]
Pada 2017, petelah masa jabatan periode ketiga selesai, ia kemudian dipilih sebagai Wakil Rektor I hingga 2021. Setelah menyelesaikan jabatannya sebagai Wakil Rektor, ia kemudian terpilih sebagai Rektor Universitas pada 2021 menggantikan rektor sebelumnya, Bachrul Amiq. Telah dilaporkan bahwa Siti Marwiyah adalah perempuan pertama yang menjadi rektor Universitas Dr. Soetomo.[5] Pelantikannya dihadiri oleh saudaranya, Mahfud MD.[6]
Karya
- Marwiyah, Siti (2022-03-28). Membaca sebagian Potret HAM di Indonesia (dalam bahasa Indonesia). LAKSBANG Pustaka. ISBN 9786239741259.
- Sulistiyantoro, Haryo; Marwiyah, Siti (2015-10-15). LEGAL PROTECTION AGAINST RIGHTS SALE TRANSACTIONS USING THE INTERNET (dalam bahasa Inggris). BISSTECH III 2015. hlm. G.65–G.70. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-02-26. Diakses tanggal 2023-04-10.
- Marwiyah, Siti. "Policy Formulation on Accelerating the Development of Electric Motor Vehicles". scholar.googleusercontent.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-10. Diakses tanggal 2023-04-10.
Referensi
- ^ Ginanjar, Dhimas (2021-06-26). "Siti Marwiyah, Rektor Perempuan Pertama Unitomo 2021–2025 - Jawa Pos". Siti Marwiyah, Rektor Perempuan Pertama Unitomo 2021–2025 - Jawa Pos. Diakses tanggal 2023-04-11.
- ^ a b c Hasana (MG-242), Khusnul. "Siti Marwiyah, Rektor Perempuan Pertama Unitomo - TIMES Indonesia". timesindonesia.co.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-10. Diakses tanggal 2023-04-10.
- ^ Ulumuddin, Ihya; Masduki, Ali (9 Mei 2021). "Profil Siti Marwiyah Rektor Baru Unitomo: Pekerja Keras dan Rajin Puasa Daud sejak Muda". jatim.inews.id. Diakses tanggal 2023-04-20.
- ^ "Dr. Siti Marwiyah, SH, MH Adik Mahfud MD Dilantik Menjadi Rektor Unitomo Periode 2021-2025". www.suryanenggala.id. Diakses tanggal 2023-04-20.
- ^ a b Ginanjar, Dhimas (2021-06-26). "Siti Marwiyah, Rektor Perempuan Pertama Unitomo 2021–2025 - Jawa Pos". Siti Marwiyah, Rektor Perempuan Pertama Unitomo 2021–2025 - Jawa Pos. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-10. Diakses tanggal 2023-04-10.
- ^ "Menkopolhukam hadiri pelantikan adiknya sebagai Rektor Unitomo". jatim.antaranews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-10. Diakses tanggal 2023-04-10.