Lompat ke isi

Sputnik 2

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Sputnik 2 (bahasa Rusia Спутник-2, Satelit 2) adalah wahana antariksa kedua yang diluncurkan ke luar angkasa pada tanggal 3 November 1957. Di dalamnya ada seekor anjing bernama "Laika" yang merupakan hewan hidup pertama yang pergi ke luar angkasa. Sputnik 2 memiliki tinggi 4 meter, kapsul berbentuk kerucut, dan diameter dasar 2 m. Sputnik 2 memiliki banyak ruangan untuk pemancar radio, sistem telemetri, unit pemrograman, sistem pengendali suhu kabin dan peralatan ilmiah. "Laika" masuk di kabin terpisah.

Peluncuran

Peluncuran terjadi pada 3 November 1957, 02.30 GMT di Gagarin's Start, Kosmodrom Baykonur, Kazakhstan. Membawa anjing bernama Laika ke orbit bumi rendah.