Lompat ke isi

Utas (ilmu komputer)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Proses dengan dua utas, bekerja pada satu prosesor

Utas atau ulir (bahasa Inggris: thread of execution) dalam ilmu komputer, diartikan sebagai sekumpulan perintah atau instruksi yang dapat dilaksanakan (executable) secara sejajar dengan utas lainnya, dengan menggunakan cara time slice (ketika satu CPU melakukan perpindahan antara satu utas ke utas lainnya) atau multiprocess (ketika utas-utas tersebut dilaksanakan oleh CPU yang berbeda dalam satu sistem). Utas sebenarnya mirip dengan proses, tetapi cara berbagi sumber daya antara proses dengan utas sangat berbeda. Multiplethread dapat dilaksanakan secara sejajar pada sistem komputer. Secara umum multithreading melakukan time-slicing (sama dengan time-division dari multipleks), di mana sebuah CPU bekerja pada utas yang berbeda, bahwa suatu kasus ditangani tidak sepenuhnya secara serempak, untuk CPU tunggal pada dasarnya benar-benar melakukan sebuah pekerjaan pada satu waktu. Teknik penggantian (switching) ini memungkinkan CPU seolah-olah bekerja secara serempak.