Yara International
Allmennaksjeselskap | |
Kode emiten | OSE: YAR |
Industri | Bahan kimia |
Didirikan | 1905 |
Kantor pusat | Oslo, Norwegia |
Tokoh kunci | Svein Tore Holsether (President and CEO), Leif Teksum (Chairman) |
Pendapatan | NOK 111.897 miliar (2015)[1] |
NOK 14.104 miliar (2015)[1] | |
NOK 8.083 miliar (2015)[1] | |
Total aset | NOK 118.863 miliar (akhir 2015)[1] |
Total ekuitas | NOK 75.727 miliar (akhir 2015)[1] |
Karyawan | 12,883 (akhir 2015)[1] |
Situs web | www.yara.com |
Yara International ASA adalah perusahaan kimia asal Norwegia. Area bisnis terbesarnya adalah produksi pupuk nitrogen,[2][3] namun juga mencakup produksi nitrat, amonia, urea, dan bahan kimia berbasis nitrogen lainnya.
Perusahaan ini didirikan pada tahun 1905 sebagai Norsk Hydro — produsen pupuk nitrogen mineral pertama di dunia — dan dipisahkan sebagai Yara International ASA pada tanggal 25 Maret 2004. Yara terdaftar di Bursa Efek Oslo dan berkantor pusat di Oslo. Perusahaan ini memiliki sekitar 13.000 karyawan, lokasi produksi di enam benua, beroperasi di lebih dari 50 negara, dan penjualannya mencakup sekitar 150 negara.
Pemerintah Norwegia memiliki lebih dari satu per tiga saham Yara dan merupakan pemegang saham terbesar di perusahaan tersebut.[4]
Referensi
- ^ a b c d e f "Financial Report 2015" (PDF). Yara International. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2017-03-29. Diakses tanggal 19 September 2016.
- ^ "Mergers in the fertiliser industry". The Economist. 18 February 2010. Diakses tanggal 21 February 2010.
- ^ Stigset, Marianne (15 July 2008). "Yara Quarterly Profit Gains Threefold; Buys Plant". Bloomberg. Diakses tanggal 2009-03-25.
- ^ Milne, Richard (2014-10-07). "Yara ousts chief amid $27bn merger talks with CF: Chairman of Norwegian fertiliser company rejects image of chaos". Financial Times. Diakses tanggal 2022-06-13.
Pranala luar