Lompat ke isi

Lowian, Maesaan, Minahasa Selatan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Lowian
Negara Indonesia
ProvinsiSulawesi Utara
KabupatenMinahasa Selatan
KecamatanMaesaan
Kode pos
95357
Kode Kemendagri71.05.16.2002 Edit nilai pada Wikidata
Luas7.14km²
Jumlah penduduk1,482
Kepadatan-

Lowian adalah sebuah desa di wilayah Kecamatan Maesaan, Kabupaten Minahasa Selatan, Provinsi Sulawesi Utara, Indonesia.

Sejak Desember 2011, wilayah Desa Lowian telah dimekarkan menjadi dua desa, yakni Desa Lowian dan Desa Lowian I.[butuh rujukan]

Keagamaan

[sunting | sunting sumber]

Di Desa Lowian terdapat banyak denominasi Kristen yakni Gereja Baptis Betlehem Lowian, Gereja Masehi Injili Minahasa, Gereja Pantekosta di Indonesia, Gereja Advent, Gereja Sidang Jemaat Allah, Gereja Gerakan Pentakosta, dan Gereja Pimpinan Roh Kudus.

Pendidikan

[sunting | sunting sumber]

Di Desa Lowian terdapat dua sekolah dasar dan satu sekolah menengah pertama.

Penduduk di Desa Lowian utamanya berasal dari suku Tontemboan yang menggunakan bahasa Tontemboan sebagai bahasa lokal. Penduduk Desa Lowian utamanya bekerja sebagai petani. Komoditas pertanian yang utama adalah palawija, cengkih dan kopra.

Referensi

[sunting | sunting sumber]