Lompat ke isi

Museum Balaputra Dewa

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Museum Balaputra Dewa merupakan museum negeri yang terdapat di Provinsi Sumatera Selatan, Indonesia, diresmikan pada tanggal 5 November 1984 oleh salah satu raja Sriwijaya pada abad ke-9 Masehi. Museum ini dikembangkan bentuk fisiknya pada tahun 1997/1998 di bawah binaan Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan.[1]

Museum Balaputra menyajikan berbagai koleksi yang bisa dinikmati oleh pengunjung, diantaranya; geologi, biologi, etnografi, arkeologi, historis, numismatik, filologi, seni rupa, dan teknologi modern.

Waktu Kunjung

[sunting | sunting sumber]

Museum Balaputra Dewa menjadi salah satu tujuan wisata di Sumatera Selatan. Untuk mengunjungi museum ini, pengunjung perlu memperhatikan waktu kunjung, harga tiket, dan beberapa fasilitas yang bisa ditawarkan.

  • Selasa s/d Jumat: pukul 08.00-15.30 WIB
  • Sabtu s/d Minggu: pukul 08.00-13.30 WIB
  • Senin/libur: Tutup

Selain memperhatikan waktu, pengunjung juga perlu memperhatikan tiket masuk. Tiket masuk pengunjung dewasa dan anak-anak terdapat perbedaan harga dan sangat terjangkau. Tiket masuk untuk dewasa sebesar Rp1.500 dan untuk Anak-anak Rp500.

Fasilitas

[sunting | sunting sumber]

Ruang pameran tetap, ruang pameran temporer, ruang auditorium, perpustakaan, laboratorium, ruang penyimpanan koleksi, ruang preparasi, ruang adminstrasi, ruang audiovisual dan toilet.

Jl. Sriwijaya No. 288, km.5,5 Palembang Provinsi Sumatera Selatan. Telp. 0711-411382, Faks. 0711-412636.

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Direktori Museum Indonesia. Jakarta: Sekretariat Direktorat Jenderal Kebudayan Kemendikbud. 2012.