Lompat ke isi

Sampai Berdjumpa Kembali

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Sampai Berdjumpa Kembali adalah film drama Indonesia tahun 1955 yang disutradarai oleh Basuki Effendy dan dibintangi oleh A. Sarosa dan Lies Noor.

Sampai Berdjumpa Kembali
SutradaraBasuki Effendy
SkenarioBasuki Effendy
CeritaKotot Sukardi
PemeranA. Sarosa
Lies Noor
SinematograferChu Shu To
Perusahaan
produksi
Garuda Film
Tanggal rilis
1955; 69 tahun lalu (1955)
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia

Hubungan Nurwati dengan Letnan Sutrisno didukung oleh si ayah, tapi ditentang oleh ibu karena letnan itu tidak kaya, dan sang ibu lebih suka pada Tirtoroso yang selalu nampak mentereng. Sutrisno, dari Yogya pada pertengahan 1946 itu ditugaskan ke Bali lewat pantai Banyuwangi. Usaha ke pulau dewata berhasil, meski terpaksa mendapat rawatan dari penduduk pulau Nusa Penida. Sepulang ke Yogya, Nurwati telah jadi nyonya Tirtoroso.

Sampai Berdjumpa Kembali disutradarai dan ditulis oleh Basuki Effendy untuk Garuda Film.[1] Film ini dibintangi oleh A. Sarosa dan Lies Noor.[1] Film ini juga menampilkan Sukarno M. Noor, Farida Arriany, Mardiana, Sulastri, Hanafiah, A. Thys, Hardjo Muljo, Bissu, Kusno Sudjarwadi, dan Sangaju Kelepon.[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c Kristanto, J. B. (2005). Katalog film Indonesia, 1926-2005. Nalar bekerjasama dengan Fakultas Film dan Televisi, Institut Kesenian Jakarta, [dan] Sinematek Indonesia. hlm. 42. ISBN 978-979-99395-3-1. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Sampai Berdjumpa Kembali di IMDb (dalam bahasa Inggris)