Lompat ke isi

Naoko Yamazaki

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Naoko Yamazaki
StatusAktif
KebangsaanJepang
PekerjaanInsinyur
Karier luar angkasa
Antariksawan NASDA/JAXA
SeleksiGrup NASDA 1999
MisiSTS-131
Lambang misi

Naoko Yamazaki (山崎 直子, Yamazaki Naoko, lahir 27 Desember 1971)adalah antariksawan JAXA sekaligus astronaut wanita Jepang kedua.[1][2][3] Antariksawan wanita Jepang pertama adalah Chiaki Mukai.[2]

Pendidikan

[sunting | sunting sumber]

Yamazaki dilahirkan dengan nama Naoko Sumino di Matsudo, Prefektur Chiba, Jepang. Dua tahun masa kecilnya dilewatkan di Sapporo.[4] Setelah lulus dari Sekolah Menengah Atas Universitas Ochanomizu pada 1989, Yamazaki melanjutkan ke Jurusan Teknik Dirgantara Universitas Tokyo hingga lulus dengan gelar Bachelor of Science pada tahun 1993, dan gelar magister sains pada tahun 1996.[1][5]

Karier di JAXA

[sunting | sunting sumber]

Yamazaki terpilih sebagai kandidat astronaut pada Februari 1999 oleh Badan Pengembangan Luar Angkasa Nasional Jepang (NASDA, sekarang disebut JAXA). Program Pelatihan Dasar Astronaut ISS diikutinya mulai April 1999, dan lulus sebagai astronaut bersertifikat pada September 2001.[5] Sejak tahun 2001, Yamazaki ambil ikut serta dalam Latihan Tingkat Mahir ISS dan ambil bagian dalam pengembangan perangkat keras dan operasional Modul Eksperimen Jepang.[1][5] Pada Mei 2004, Yamazaki menyelesaikan pelatihan Soyuz-TMA Flight Engineer di Pusat Pelatihan Kosmonot Yuri Gagarin di Star City, Rusia.[1]

Pengalaman di NASA

[sunting | sunting sumber]

Pada Juni 2004, Yamazaki tiba di Pusat Luar Angkasa Johnson Space Center di Houston, Texas untuk bersekolah di Pelatihan Kandidat Astronaut.[1] Ia sekarang ini termasuk salah seorang anggota Departemen Robotika Kantor Astronaut.[1]

Pada November 2008, JAXA mengumumkan Yamazaki diikutsertakan dalam penerbangan pesawat ulang-alik STS-131 yang diluncurkan awal tahun 2010.[2][3][6]

Kehidupan pribadi

[sunting | sunting sumber]

Yamazaki adalah ibu dari seorang anak perempuan. Suaminya bernama Taichi Yamazaki. Hobi di waktu luangnya adalah selam scuba, ski, terbang, dan mendengarkan musik.[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e f g NASA (January 2008). "Naoko Yamazaki". NASA. Diakses tanggal 2008-11-18. 
  2. ^ a b c Reuters (2008). "Astronaut set to become Japan's first mum in space". Reuters UK. Diakses tanggal November 18 2008. 
  3. ^ a b JAXA (November 11, 2008). "Naoko Yamazaki to become second Japanese female astronaut to fly to space". Japan Aerospace Exploration Agency. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-12-13. Diakses tanggal 2008-11-18. 
  4. ^ NASA (March 8, 2010). "Preflight Interview: Naoko Yamazaki, Mission Specialist". Diakses tanggal March 11, 2010. 
  5. ^ a b c JAXA (May 19, 2008). "Naoko Yamazaki". Japanese Aerospace Exploration Agency. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-11-24. Diakses tanggal 2008-11-18. 
  6. ^ NASA (2008). "Consolidated Launch Manifest". NASA. Diakses tanggal October 25, 2008. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]