Dia Dia Dia
"Dia Dia Dia" | |
---|---|
Singel oleh Fatin Shidqia | |
dari album For You | |
Dirilis | 7 November 2013 |
Format | Digital download |
Direkam | 2013 |
Genre | Pop |
Durasi | 4:23 |
Label | Sony Music |
Pencipta | M. Fredy Harahap |
Produser | M. Fredy Harahap |
Video musik | |
"Dia Dia Dia" di YouTube |
"Dia Dia Dia" adalah lagu dari penyanyi Fatin Shidqia. Lagu ini merupakan single keduanya dan ada di dalam debut albumnya yang berjudul For You yang dirilis bulan November 2013. Single ini dirilis di Indonesia tanggal 7 November 2013. Single ini dirilis bersamaan dengan musik video di Youtube.[1] Lagu ini juga terdapat di dalam album kompilasi Cinta dari beberapa penyanyi Indonesia yang dirilis bulan Februari 2014.[2] Lagu ini juga berhasil meraih penghargaan "Most Popular Song" di Anugerah Planet Muzik 2014.[3]
Video Klip
[sunting | sunting sumber]Pada 15 Oktober 2013, Fatin mengatakan bahwa dia telah menyelesaikan syuting video klip terbarunya.[4] Video klip tersebut melakukan pengambilan gambar di Vienna, Austria dan Paris, France. Fatin melakukan syuting video klip ini bersamaan dengan syuting debut filmnya yang berjudul 99 Cahaya di Langit Eropa, dimana Fatin akan muncul sebagai penampilan spesial. Fatin menjelaskan bahwa lagu ini mengenai seseorang yang ditinggalkan oleh kekasih yang dicintainya.[5] Pada 6 November 2013, video klip lagu ini dirilis di Youtube melalui akun Sony Music Entertainment Indonesia[6] dan dirilis melalui akun FatinVevo pada 6 Desember 2013.[7]
Penampilan Langsung
[sunting | sunting sumber]Pada tanggal 16 November 2013, Fatin menyayikan "Dia Dia Dia" secara langsung untuk pertama kali di acara musik Dahsyat.[8] Fatin juga banyak menyayikan lagu ini secara live maupun off air di setiap penampilannya.
Track listing
[sunting | sunting sumber]- Digital download[9]
- Dia Dia Dia - 4:23
Charts
[sunting | sunting sumber]Chart Mingguan
[sunting | sunting sumber]Chart (2013) | Peak position |
---|---|
Indonesian Digital Singles Chart[10] | 16 |
Penghargaan dan Nominasi
[sunting | sunting sumber]Tahun | Acara | Nominasi | Hasil |
---|---|---|---|
2014 | Anugerah Planet Muzik[11] | Most Popular Song | Menang |
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Fatin Shidqia rilis Dia Dia Dia Dengan Suasana Eropa". Okezone. 7 November 2013. Diakses tanggal 21 November 2013.
- ^ "Cinta by Various Artist". iTunes Store (Indonesia). Apple. Diakses tanggal 2014-08-03.
- ^ "NOAH dan Fatin Sabet Most Popular di Anugerah Planet Muzik 2014". WowKeren.com. 18 Oktober 2014. Diakses tanggal 23 Nopember 2014.
- ^ "Fatin Manfaatkan Liburan Untuk Syuting Video Klip". Okezone. 15 Oktober 2013. Diakses tanggal 21 November 2013.
- ^ "Fatin Shidqia Rilis Video Klip Dia Dia Dia". Sidomi. 8 November 2013. Diakses tanggal 21 November 2013.[pranala nonaktif permanen]
- ^ "Fatin - Dia Dia Dia (Official Music Video) - YouTube". Youtube. Diakses tanggal 23 Nopember 2014.
- ^ "Fatin - Dia Dia Dia - YouTube". Youtube. Diakses tanggal 23 Nopember 2014.
- ^ "Fatin Shidqia 1st live "Dia Dia Dia" di Dahsyat RCTI 16 Nov 2013". Youtube. Diakses tanggal 2013-11-21.
- ^ "For You Fatin". iTunes Store (Indonesia). Apple. Diakses tanggal 2013-11-12.
- ^ "Discography Fatin For You". Facebook. Diakses tanggal 2013-11-18.
- ^ "Daftar Lengkap Pemenang Anugerah Planet Muzik 2014". Merdeka.com. 17 Oktober 2014. Diakses tanggal 23 Nopember 2014.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- Lirik Dia Dia Dia by Fatin Shidqia