Kalender orang kudus

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 18 Oktober 2015 01.50 oleh KIDE777 (bicara | kontrib) (Membuat halaman.)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Sebuah bagian naskah abad pertengahan dari Finlandia, sekitar tahun 1340–1360. Digunakan oleh biara Dominikan di Turku.

Kalender santo adalah metode Kristen tradisional dalam mengorganisir tahun liturgi dengan menghubungkan setiap hari dengan satu atau lebih orang-orang kudus dan menunjuk hari tersebut sebagai hari raya orang kudus yang dihubungkan dengan hari itu.

Sistem ini muncul dari kebiasaan Kristen lampau memperingati setiap martir setiap tahun pada tanggal kematiannya, atau yang disebut juga dengan "kelahiran ke surga", karena itu tanggal-tanggal itu disebut dalam bahasa Latin sebagai 'dies natalis' ("hari kelahiran") sang martir. Dalam Gereja Ortodoks Timur, kalender orang kudus disebut Menologion.[1] "Menologion" juga bisa berarti sebuah set ikon dimana para santo digambarkan dalam urutan hari raya mereka dan seringkali dibuat dalam bentuk dua panel.

Sejarah

Karena jumlah orang-orang kudus yang diakui meningkat selama abad kuno akhir dan paruh pertama abad pertengahan, akhirnya setiap hari sepanjang tahun memiliki setidaknya satu santo yang diperingati pada tanggal tersebut. Untuk menghadapi peningkatan ini, beberapa orang kudus dipindahkan ke hari alternatif atau benar-benar dihapus di beberapa tradisi, sehingga beberapa orang kudus memiliki hari raya yang berbeda dalam kalender yang berbeda. Misalnya, Ss. Perpetua dan Felicitas wafat pada tanggal 7 Maret, tapi tanggal ini kemudian dipakai untuk hari St. Thomas Aquinas (Kalender Tridentine), sehingga pada tahun 1908 mereka dipindahkan ke satu hari sebelumnya.[2] Reformasi kalender Katolik yang terjadi pada 1969 memindahkan hari St. Thomas Aquinas ke 28 Januari sehingga hari Ss. Perpetua dan Felicitas pindah kembali ke 7 Maret (Kalender Romawi Umum). Jadi kedua hari ini disebut sebagai hari raya mereka dalam tradisi yang berbeda. Berbagai bentuk Kalender santo Katolik Roma—yang mendaftar orang-orang kudus untuk dirayakan di seluruh gereja—hanya berisi orang-orang kudus terpilih setiap harinya. Daftar yang lebih lengkap dapat ditemukan dalam Martirologi Romawi, dan beberapa orang kudus di situ mungkin hanya dirayakan secara lokal.

Lihat juga

Referensi

  1. ^ "Relics and Reliquaries - Treasures of Heaven" [Relik dan Relikuari - Harta Surga]. columbia.edu. Diakses tanggal 18 Oktober 2015. 
  2. ^ Calendarium Romanum (Libreria Editrice Vaticana 1969), hal. 89