NZR Sumbersari FC

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
NZR Sumbersari FC
Nama lengkapNZR Sumbersari Football Club
JulukanElang Selatan
Berdiri1985; 39 tahun lalu (1985) sebagai SSB Sumbersari Putra 2018; 6 tahun lalu (2018) sebagai Sumbersari FC
StadionStadion Gajayana
(Kapasitas: 40.000)
PemilikNZR Group
Ketua UmumWibie Dwi Andriyas
ManagerYanuar Tri Firmanda[1]
PelatihCharis Yulianto[2]
LigaLiga 3 Jawa Timur
Situs webSitus web resmi klub
Kostum tandang

NZR Sumbersari FC adalah klub sepak bola amatir Indonesia yang berasal dari Kelurahan Bandulan, Kota Malang, Jawa Timur. Saat ini Sumbersari FC bermain di Liga 3 Jawa Timur.[3]

Sejarah

Sumbersari FC lahir pada tahun 1985 sebagai SSB Sumbersari Putra. Nama Sumbersari berasal dari nama lama dari sebuah kelurahan di Kota Malang yang kini dikenal sebagai Kelurahan Bandulan.

Pada tahun 2018, Sumbersari FC dibentuk untuk mengarungi Liga 3 2018 Jawa Timur

Mereka berhasil lolos ke babak regional di musim 2019, namun sayang langkah mereka harus terhenti di tangan wakil Banten, Serang Jaya FC dengan aggregat 2-4.

Dan di tahun 2021, NZR Group menjadi pemilik baru Sumbersari FC dan nama klub berganti menjadi NZR Sumbersari FC.

Referensi

  1. ^ "NZR Sumbersari, Tim Liga 3 yang Usung Spirit Arek Malang". Indosport. Diakses tanggal 10/08/2021. 
  2. ^ "Dibesut Eks Timnas Indonesia, NZR Sumbersari Targetkan Lolos Liga 2". Indosport. Diakses tanggal 10/08/2021. 
  3. ^ Sumbersari FC, Tim Kampung Berpeluang Lolos Zona Nasional. Kumparan.com. Diakses tanggal 20/11/2019