Persekutuan Gereja-Gereja Baptis Indonesia
Persekutuan Baptis Indonesia (PBI) atau (Indonesian Baptist Alliance)[1] adalah sebuah lembaga aliansi gereja-gereja beraras nasional di Indonesia untuk gereja-gereja Kristen Protestan khusus aliran baptis yang berdiri pada tanggal 4 Maret 1981, dan menggunakan beberapa ayat Alkitab sebagai dasar pembentukannya (Matius 28:18–20; Markus 16:15-16; Lukas 24:46-48; Yohanes 20:21; Kisah Para Rasul 1:8); organisasi ini juga bergabung dengan Asia Pasific Baptist Federation (APBF).[2]
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Tanggal 4 Maret 1981 dibentuklah Aliansi Baptis Indonesia yang beranggotakan Gabungan Gereja Baptis Indonesia (GGBI), Kerapatan Gereja Baptis Indonesia (KGBI) dan Persekutuan Gereja-Gereja Baptis Irian Jaya (PGBIJ).
Selanjutnya, pada tanggal 18 September 1989 jumlah anggota Aliansi Baptis Indonesia bertambah dengan bergabungnya Gereja Baptis Independen Indonesia (GBII) dan Gereja Perhimpunan Injili Baptis Indonesia (GPIBI).
Aliansi ini telah bersepakat untuk membentuk Badan Kerjasama yang lebih luas dalam bentuk Persekutuan dari Organisasi gereja-gereja Baptis di Indonesia. Untuk memenuhi maksud tersebut pada tanggal 26-28 Maret 1991 di Bogor, Jawa Barat diselenggarakanlah Musyawarah para Pimpinan Organisasi Gereja-Gereja Baptis di Indonesia yaitu GGBI, KGBI, PGBIJ, GBII dan GPIBI. Dalam musyawarah itu Sinode Gereja Kristen Baptis Jakarta (SGKBJ) bergabung dalam Persekutuan ini.
Dalam Musyawarah Nasional 14-15 Oktober 2008 telah diadakan perubahan "Anggaran Dasar Persekutuan Baptis Indonesia" dengan keanggotaan Gabungan Gereja Baptis Indonesia (GGBI), Kerapatan Gereja Baptis Indonesia (KGBI), Persekutuan Gereja-Gereja Baptis Papua (PGBP) yang sebelumnya bernama "Persekutuan Gereja-Gereja Baptis Irian Jaya" (PGBIJ), Gereja Baptis Independen Indonesia (GBII), Gereja Perhimpunan Injili Baptis Indonesia (GPIBI) dan Sinode Gereja Kristen Baptis Jakarta (SGKBJ).
Rapat Tahunan PBI 2009 memutuskan menerima Gereja Baptis Anugerah Indonesia (GBIA), Sorong, Papua Barat sebagai anggota.[3]
Pengurus
[sunting | sunting sumber]BADAN PENGURUS NASIONAL PBI 2015 - 2018
Ketua Umum: Pdt. H. Sihite (Ketua GBII)
Ketua-Ketua:
Pdt. Iswanto (Ketua GPIBI)
Bpk. Gus E. Candra (ketua GKBJ)
Pdt. Mathias A. Jarollo (Ketua GBAI)
Pdt. Dr. Yosia Wartono (Ketua GGBI)
Pdt. Sperry V. Terok (Ketua KGBI)
Pdt. Titus Yikwa. (Ketua PGBP)
BPN PENGURUS HARIAN PBI 2015 - 2018
Penasihat:
- Pdt. Guntur Subagyo
- Pdt. M. Y. Raso
Ketua: Pdt. Johni Mardisantosa
Sekretaris: Pdt. Stenly Kereh
Bendahara: Pdt. Sulozisokhi Laia
Gereja Anggota
[sunting | sunting sumber]- Gabungan Gereja Baptis Indonesia (GGBI)
- Kerapatan Gereja Baptis Indonesia (KGBI)
- Persekutuan Gereja-Gereja Baptis Papua (PGBP)
- Gereja Baptis Independen Indonesia (GBII)
- Gereja Perhimpunan Injili Baptis Indonesia (GPIBI)
- Sinode Gereja Kristen Baptis Jakarta (SGKBJ).
- Gereja Baptis Anugerah Indonesia (GBIA)
Sumber
[sunting | sunting sumber]- ^ "Persekutuan Gereja-gereja Baptis Indonesia (Persekutuan Baptis Indonesia) | Wiki eduNitas, Kumpulan Artikel Dunia". edunitas.com. Diakses tanggal 2024-03-21.
- ^ "APBF - Asia Pacific Baptist Federation". www.apbf.org. Diakses tanggal 2024-03-21.
- ^ "Persekutuan Baptis Indonesia (Indonesian Baptist Alliance)". baptisindonesia.blogspot.com. Diakses tanggal 2024-03-21.