Protokol Jenewa (1922)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Protokol Jenewa tanggal 4 Oktober 1922 adalah perjanjian internasional antara Republik Austria Pertama dengan Britania Raya, Prancis, Italia, dan Cekoslowakia di bawah naungan Liga Bangsa-Bangsa. Berdasarkan perjanjian ini, Austria menerima dalam kurun waktu 20 tahun utang dari Liga Bangsa-Bangsa sebesar 650 juta Goldkronen untuk memberantas hiperinflasi seusai Perang Dunia I dengan memperkenalkan mata uang Schilling.[1] Protokol Jenewa juga menjamin kedaulatan Austria dan menegaskan kembali pelarangan Austria bergabung dengan Jerman.

Catatan kaki

  1. ^ Arnold Suppan, Österreichisches Ost- und Südosteuropa-Institut (Hrsg.): Zwischen Staatsbankrott und Genfer Sanierung: 11. Juni 1921 bis 6. November 1922. Aussenpolitische Dokumente der Republik Österreich 1918-1938, Band 4. Verlag für Geschichte und Politik, Wien 2002, ISBN 3-7028-0355-6, hlm. 8 dan 446.

Daftar pustaka

  • Gottlieb Ladner: Seipel als Überwinder der Staatskrise vom Sommer 1922. Zur Geschichte der Entstehung der Genfer Protokolle vom 4. Oktober 1922. Verlag Stiasny, Wien 1964.
  • Helmut Strauss: Die Verträge von Genf und Lausanne in ihrem wirtschaftlichen, politischen und sozialen Umfeld. Diplomarbeit, Wien 1988.