Woku ikan manado

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 30 Juli 2015 18.22 oleh JohnThorne (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{DISPLAYTITLE:Woku Ikan Manado}} ''' Woku Ikan Manado''' adalah suatu masakan khas kota Manado, provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. Makanan ini adalah cam...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Woku Ikan Manado adalah suatu masakan khas kota Manado, provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. Makanan ini adalah campuran dari ikan, kepiting, telur ikan, udang, cumi atau ayam. Kelezatannya dipadukan dengan berbagai macam bumbu dengan sebuah panci yang besar, Rasa segar, pedas dan keunikan bumbunya menjadi ciri khas dari Woku Ikan Manado

Cara Mengolah Masakan Manado Woku Ikan

Bahan:[1]

  • ½ kg Ikan yang telah dipotong
  • 1 butir jeruk nipis yang sudah diambil airnya
  • 4 sdm minyak goreng
  • 6 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun kunyit
  • 3 lembar daun pandan
  • 2 batang serai yang sudah dimemarkan
  • 3 batang daun bawang yang sudah diiris tipis
  • 4 buah tomat
  • Air secukupnya
  • 10 buah cabe rawit merah yang sudah dihaluskan
  • 6 butir bawang merah yang sudah dihaluskan
  • 2 ruas kunyit yang telah dihaluskan
  • 2 ruas jahe yang telah dihaluskan
  • 1 ½ sendok the garam
  • 8 butir kemiri yang telah disangrai, lalu dihaluskan

Bahan-bahan tersebut merupakan langkah awal untuk membuat masakan Manado Woku Ikan. Pertama, ikan yang sudah bersih dicampurkan dengan air perasan jeruk nipis. Lumuri ikan dengan air perasan jeruk nipis hingga semua bagian. Diamkan ikan tersebut selama 20 menit. Langkah kedua adalah panaskan minyak pada wajan. Campurkan ikan dengan semua bumbu-bumbu yang telah ada, minyak goreng juga perlu dicampurkan. Lalu masukkan kedalam wajan dan tutup wajan tersebut. Tunggu sampai bumbu meresap dan darah ikan mengental. Langkah yang terakhir adalah memasukkan air kedalam wajan dan tutup lagi hingga matang.

Referensi