Lompat ke isi

Bursa Efek Johannesburg

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Bursa efek Johannesburg)
Bursa Efek Johannesburg
Johannesburg Stock Exchange Limited
JenisBursa efek
LokasiJohannesburg, Afrika Selatan
Koordinat26°06′07″S 28°03′26″E / 26.10190°S 28.05735°E / -26.10190; 28.05735
Didirikan8 November 1887
PemilikJSE Limited
Tokoh pentingNicky Newton-King (CEO)
Mata uangRand
Emiten tercatat472
Kapitalisasi pasarAS$903.000.000.000 (pada akhir tahun fiskal 2012)
IndeksFTSE/JSE
Situs webwww.jse.co.za

Bursa Efek Johannesburg atau JSE Limited (sebelumnya JSE Securities Exchange dan Johannesburg Stock Exchange) adalah bursa saham terbesar di Afrika. Bursa ini juga memperdagangkan sekuritas lainnya seperti obligasi pemerintah dan derivatif seperti opsi saham. Indeks pasar saham utama JSE adalah FTSE/JSE All-Share dan FTSE/JSE Top 40 Index. JSE terletak di sudut Maude Street dan Gwen Lane di Sandton, Johannesburg, Afrika Selatan. Pada 31 Desember 2012, JSE memiliki 472 perusahaan yang terdaftar dan kapitalisasi pasar sebesar AS$903.000.000.000.

Masa perdagangan di bursa JSE adalah 09:00 hingga 17:00 setiap hari kecuali Sabtu, Minggu, dan hari libur yang ditetapkan pengelola bursa sebelumnya.[1]

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]