Lompat ke isi

Chow Chow

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Chow chow)
Chow Chow
Nama lain Chow
Negara asal Cina
Ciri-ciri
Berat Jantan 25 - 32 kilogram
Betina 20 - 27 kilogram
Tinggi Jantan 19–22 in (48–56 cm)
Betina 18–20 in (46–51 cm)
Bulu Tebal dan kasar
Warna Merah (emas hingga merah-coklat)
Warna seperti kayu manis (coklat kekuningan-coklat)
Biru (biru tua hingga abu-abu)
Hitam
Krem
Jumlah anak 5
Masa hidup 9–15 tahun

Chow Chow adalah salah satu ras anjing tertua di dunia yang berasal dari Tiongkok.[1] Ciri-ciri utama dari anjing ini adalah bulunya tebal dan lembut, mulut dan lidah berwarna hitam, serta kaki belakang yang tidak bengkok sehingga membuat anjing ini berlari dengan kaku.[1] Anjing ini memiliki penampakan fisik yang mirip seperti singa kecil atau beruang.[1] Dalam sejarahnya, sekitar 2000 tahun yang lalu Chow Chow digunakan untuk menarik kereta luncur, menarik gerobak, membawa beban, menggiring ternak, atau menjaga barang.[1] Namun, sebagian masyarakat Tionghoa kuno juga memelihara Chow Chow sebagai bahan makanan dan bahan pakaian.[1] Anjing ini memiliki karakter yang jinak, sopan, serius, dan loyal terhadap majikannya.[2] Chow Chow juga termasuk salah satu anjing yang sensitif terhadap panas.[2]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e (Inggris) Charlotte Wilcox (1999). The Chow Chow. Capstone Press. ISBN 978-0-7368-0159-1. Page.4-12
  2. ^ a b GreatDogSite.com. "Chow Chow Information". Diakses tanggal 24 Mei 2010. [pranala nonaktif permanen]