Lompat ke isi

Momo Moriska

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Moriska Momo)

Momo Moriska
LahirMoriska
28 Maret 1997 (umur 27)
Padang, Sumatera Barat, Indonesia
Pekerjaan
Tahun aktif2015—sekarang
Gelar- The Supermodel Indonesia 2017 - Top 6 Miss Universe Indonesia 2024
Suami/istriVincent (cerai)
Anak1
Pemenang kontes kecantikan
Warna rambutHitam
Warna mataHitam
Kompetisi
utama
The Supermodel Indonesia 2017 (Pemenang)
The Supermodel International 2017
(Sepuluh besar)
Miss Universe Indonesia 2024
(Top 6)
Instagram: momo_moriska Modifica els identificadors a Wikidata

Momo Moriska (lahir 28 Maret 1997) adalah model, selebriti internet, dan aktris Indonesia.

Moriska pernah menjadi finalis Wajah Femina pada tahun 2015 dan menyabet juara pertama dalam ajang Atrium Model Awards di tahun berikutnya.[1] Pada tahun 2017, Moriska berhasil menjuarai kontes The Supermodel Indonesia.[2] Pada tahun yang sama, Moriska mewakili Indonesia di kontes Supermodel International yang berlangsung di Thailand. Ia berhasil menembus babak sepuluh besar, serta mendapatkan penghargaan Kostum Nasional Terbaik dan Gaun Terbaik.

Pada tahun 2019, selebriti internet Awkarin resmi memilih Moriska untuk bergabung ke dalam sebuah grup manajemen bentukannya, yakni A Team Management, yang beranggotakan beberapa selebriti internet di Indonesia.

Kehidupan pribadi

[sunting | sunting sumber]

Pada bulan Oktober 2020, Moriska dikaruniai anak laki-laki yang diberi nama Scott Tiyaga Vincent.

Moriska diketahui pernah menikah dengan seorang pria bernama Vincent pada 2019. Namun, menurut salah satu unggahan di akun TikTok miliknya pada 1 Februari 2022, Moriska mengaku sudah bercerai.[3]

Filmografi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2016 Mawar Putih Film Malaysia
2019 Mendadak Kaya Pramuniagawati

Serial web

[sunting | sunting sumber]
Tahun Judul Peran Catatan
2022 Bad Parenting Adele

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Deva, Hazna (30 November 2017). "Moriska Momo, Gadis Padang Cantik Peraih Prestasi di Ajang Internasional!". IDN Times. 
  2. ^ Situmorang, Hendro D (13 April 2017). "Moriska Siap Harumkan Indonesia di The Supermodel International 2017". 
  3. ^ @blackdiamon14 (1 Februari 2022). "Byebye toxic 💃🏻 #fyp #xyzbca #foryou #bi". TikTok. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]
Penghargaan dan prestasi
Didahului oleh:
Windy Yolanda Amran
(finalis Miss Earth Indonesia 2015)
The Supermodel Indonesia
2017
Diteruskan oleh:
Petahana