Lompat ke isi

Persib Bandung musim 2008–09

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Persib Bandung
Musim 2008–09
PemilikKota Bandung
ChairmanDada Rosada
ManagerJaya Hartono
Liga Superke-3
Copa IndonesiaBabak 16 Besar
Piala PersebayaPeringkat tiga
Pencetak gol terbanyakHilton Moreira (16)
2007

Musim 2008-09 adalah musim ke empat belas Persib Bandung di Liga kasta pertama kompetisi Indonesia dan merupakan musim pertama Persib di Liga Super Indonesia.

Setelah gagal melaju ke babak delapan besar di kompetisi Divisi Utama lalu, persib memecat pelatih Arcan Iurie dan mengangkat Robby Darwis sebagai pelatih sementara hingga akhir musim kompetisi yang diakhiri dengan Persib berada di peringkat lima di Wilayah Barat.

Pada musim 2008-09, Pengurus Persib mengontrak Jaya Hartono untuk menjadi Pelatih Utama Persib Bandung selama satu musim kompetisi. Persib memulai laga Liga Super dengan kemenangan 5-2 atas Persela Lamongan di Stadion Siliwangi namun kemudian kalah tiga kali berturut-turut ketika melawan Persija Jakarta, Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena. Ketika paruh pertama musim selesai, Persib berada di papan tengah klasemen, jauh dari target manajemen yang menginginkan Persib menjadi juara Liga Super musim ini sehingga ada spekulasi bahwa Jaya Hartono akan dipecat, tetapi dia bertahan. Di paruh kedua, Persib berhasil bangkit dan berhasil meraih peringkat tiga setelah pada laga terakhir melawan Persija Jakarta menang 2-1 dan hanya beda selisih gol dengan peringkat dua, Persiwa Wamena.

Persib mencetak catatan rekor terbaru di Copa Indonesia setelah berhasil melaju ke babak 16 besar untuk pertama kalinya dalam sejarah klub tersebut setelah mengalahankan Persires Rengat 2-1 dalam agregat. Namun laju Persib terhenti setelah kalah 4-2 agregat melawan Sriwijaya FC.

Skuat senior

[sunting | sunting sumber]

Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

No. Pos. Negara Pemain
28 GK Indonesia IDN Tubagus Tema Mursadat
20 GK Indonesia IDN Cecep Supriatna
1 GK Indonesia IDN Edi Kurnia
5 DF Indonesia IDN Maman Abdurachman
27 DF Indonesia IDN Chandra Yusuf Ahmad
21 DF Indonesia IDN Waluyo
3 DF Indonesia IDN Irwan Wijasmara
17 DF Indonesia IDN Harri Salisburi
30 DF Indonesia IDN Nova Arianto
4 DF Indonesia IDN Wildansyah
2 DF Indonesia IDN Edi Hafid Murtadho
14 DF Kamerun CMR Nyeck Nyobe George Clement
12 DF Indonesia IDN Gilang Angga Kusuma
No. Pos. Negara Pemain
19 MF Indonesia IDN Suwita Pata (Kapten)
24 MF Indonesia IDN Hariono
22 MF Indonesia IDN Siswanto
88 MF Indonesia IDN Eka Ramdani (Wakil Kapten)
7 MF Indonesia IDN Atep
8 MF Indonesia IDN Salim Alaydrus
11 MF Paraguay PAR Lorenzo Cabanas
10 MF Brasil BRA Hilton Moreira
9 FW Indonesia IDN Airlangga Sucipto
15 FW Indonesia IDN Zaenal Arief
16 FW Brasil BRA Rafael Alves Bastos
99 FW Uruguay URU Christian Gonzalez (pinjaman dari Persik Kediri)

Persib Junior

[sunting | sunting sumber]

Pra Musim

[sunting | sunting sumber]


Jeda Kompetisi

[sunting | sunting sumber]

Pra Musim

[sunting | sunting sumber]

Jeda Kompetisi

[sunting | sunting sumber]

Staff Kepelatihan

[sunting | sunting sumber]
Posisi Nama
Pelatih Utama Jaya Hartono
Asisten Pelatih Robby Darwis
Asisten Pelatih Yusuf Bachtiar
Pelatih Kiper Anwar Sanusi
Pelatih Fisik Entang Hermanu
Pelatih U-21 Indra Tohir
Manager U-18 Edi Djukardi
Pelatih U-18 Asep Sumantri
Manager U-15 Sigit Iskandar
Pelatih U-15 Sabrun Hanafi
Dokter Tim Ia Kurnia
Psikolog Hesdi Wahyudi
Bidang Umum Amin Suganda
Bidang Umum Zulkarnaen
Masseur Emen Suwarman
Masseur Sutisna


PT. Persib Bandung Bermartabat

[sunting | sunting sumber]
Posisi Nama
Ketua Umum Dada Rosada
Komisaris Iwan Dermawan Hanafi
Komisaris Kuswara
Direktur Chandra Solehan
Direktur Edi Djukardi
General Manajer Jaja Soetraja
Wakil General Manager Umuh Muchtar

Kompetisi

[sunting | sunting sumber]
Kompetisi Posisi Awal Sekarang Posisi Akhir Pertandingan Pertama Pertandingan Akhir
Liga Super -- -- ke-3 13 Juli 2008 10 Juni 2009
Copa Indonesia Babak 48 besar -- Babak 16 besar 13 Desember 2008 12 April 2009

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]