Lompat ke isi

Plebisit Kärnten 1920

Koordinat: 46°37′57″N 14°37′07″E / 46.6325°N 14.6187°E / 46.6325; 14.6187
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Plebisit Kärnten)
Hasil berdasarkan munisipalitas
  Yugoslavia
  Austria

Plebisit Kärnten (bahasa Jerman: Kärntner Volksabstimmung, bahasa Slovenia: Koroški plebiscit) adalah sebuah jajak pendapat yang diadakan pada tanggal 10 Oktober 1920 di wilayah yang dihuni oleh orang-orang Slovenia Kärnten. Plebisit ini menentukan perbatasan selatan Republik Austria Pertama dengan Kerajaan Serbia, Kroasia dan Slovenia yang baru dibentuk setelah Perang Dunia I.

Terdapat 22.025 suara (59,1%) yang ingin bergabung dengan Austria dan 15.279 (40,9%) yang ingin menjadi bagian dari Kerajaan Serbia, Kroasia dan Slovenia.

Suara di konstituensi "Zone A"
Austria Yugoslavia
Rosegg 1.980 2.318
Ferlach 6.427 4.981
Völkermarkt 8.306 2.444
Bleiburg 5.312 5.535
Total 22.025 15.278

Setelah sebagian besar pemilih di Zona A menginginkan bergabung dengan Austria, referendum tahap kedua di Zona B di utara tidak diadakan karena penduduknya sebagian besar merupakan penutur bahasa Jerman. Wilayah plebisit Kärnten ditempatkan di bawah pemerintahan Austria pada 18 November 1920 dan dinyatakan sebagai bagian dari Republik Austria pada 22 November. Hingga kini tanggal 10 Oktober merupakan hari libur di negara bagian Kärnten.

Daftar pustaka

[sunting | sunting sumber]

46°37′57″N 14°37′07″E / 46.6325°N 14.6187°E / 46.6325; 14.6187