Lompat ke isi

Sumalata, Gorontalo Utara

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Sumalata)
Sumalata
Negara Indonesia
ProvinsiGorontalo
KabupatenGorontalo Utara
Pemerintahan
 • CamatH. Thamrin I. Yusuf, S. Pd, M.M
Populasi
 • Total- jiwa
Kode Kemendagri75.05.04 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS7505040 Edit nilai pada Wikidata
Luas- km²
Kepadatan- jiwa/km²
Desa/kelurahan11 Desa
Peta
PetaKoordinat: 0°57′34″N 122°20′22″E / 0.95944°N 122.33944°E / 0.95944; 122.33944

Sumalata adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, Indonesia.

 • Jumlah Desa + Kelurahan : 11
Pulau yang sudah punya nama : 11
Kodepos : 96514
Kode Wilayah Administrasi : 75.05.04

Sumalata pada awalnya hanyalah nama dari sebuah tempat di wilayah utara Pohala’a Limutu (Limboto). Nama Sumalata sendiri sebelumnya adalah Tumolata. Tapi dikarenakan lidah orang Belanda yang sulit mengeja kata “Tumolata”, dan menyebutnya dengan “Sumalata”, sehingga dalam penulisnya menjadi “SOEMALATA”. Sumalata disaat pemerintahan Wala’o Pulu masih merupakan satu wilayah utuh dari Deme I sampai Tolinggula. Nanti setelah tahun 1889, ketika Sumalata menjadi sebuah Onder Distirik yang dikepalai oleh seorang Marsaole, barulah wilayah Sumalata dibagi menjadi 8 (delapan) desa ‘kambungu’ yakni Deme I, Deme II, Buladu, Wubudu, Bulontio, Buloila, Biawu dan Tolinggula.

Nama-nama desa di Kecamatan Sumalata adalah :

  1. Desa Buloila
  2. Desa Bulontio Barat
  3. Desa Bulontio Timur
  4. Desa Hutakalo
  5. Desa Kasia
  6. Desa Kikia
  7. Desa Lelato
  8. Desa Mebongo
  9. Desa Pulohenti
  10. Desa Puncak Mandiri
  11. Desa Tumba