Lompat ke isi

Portal:Sastra: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
MerlIwBot (bicara | kontrib)
MerlIwBot (bicara | kontrib)
k bot Menambah: uz:Portal:Adabiyot
Baris 111: Baris 111:
[[tt:Портал:Әдәбият]]
[[tt:Портал:Әдәбият]]
[[uk:Портал:Література]]
[[uk:Портал:Література]]
[[uz:Portal:Adabiyot]]
[[vi:Chủ đề:Văn học]]
[[vi:Chủ đề:Văn học]]
[[yi:פארטאל:ליטעראטור]]
[[yi:פארטאל:ליטעראטור]]

Revisi per 2 Oktober 2012 18.06

SASTRA
Selamat datang di Portal Sastra Wikipedia
Buku tua di Merton College Library.
Buku tua di Merton College Library.

Sastra merupakan kata serapan dari bahasa Sanskerta śāstra, yang berarti "teks yang mengandung instruksi" atau "pedoman", dari kata dasar śās- yang berarti "instruksi" atau "ajaran". Dalam bahasa Indonesia kata ini biasa digunakan untuk merujuk kepada "kesusastraan" atau sebuah jenis tulisan yang memiliki arti atau keindahan tertentu. Tetapi kata "sastra" bisa pula merujuk kepada semua jenis tulisan, apakah ini indah atau tidak. Selain itu dalam arti kesusastraan, sastra bisa dibagi menjadi sastra tertulis atau sastra lisan (sastra oral). Di sini sastra tidak banyak berhubungan dengan tulisan, tetapi dengan bahasa yang dijadikan wahana untuk mengekspresikan pengalaman atau pemikiran tertentu.

Artikel Pilihan

Bumi Manusia adalah buku pertama dari Tetralogi Buru karya Pramoedya Ananta Toer yang pertama kali diterbitkan oleh Hasta Mitra pada tahun 1980. Buku ini ditulis Pramoedya Ananta Toer ketika masih mendekam di Pulau Buru. Sebelum ditulis pada tahun 1975, sejak tahun 1973 terlebih dahulu telah diceritakan ulang kepada teman-temannya. Setelah diterbitkan, Bumi Manusia kemudian dilarang beredar setahun kemudian atas perintah Jaksa Agung. Sebelum dilarang, buku ini sukses dengan 10 kali cetak ulang dalam setahun pada 1980-1981. Sampai tahun 2005, buku ini telah diterbitkan dalam 33 bahasa. Pada September 2005, buku ini diterbitkan kembali di Indonesia oleh Lentera Dipantara. (Selengkapnya...)

Gambar Pilihan

Lukisan Romeo and Juliet
Lukisan Romeo and Juliet

Romeo and Juliet (Romeo dan Juliet) adalah sebuah lakon tragedi karya William Shakespeare. Tragedi ini mengisahkan sepasang mempelai muda yang saling jatuh cinta namun terhalang karena kedua keluarga mereka saling bermusuhan. Sandiwara ini untuk pertama kalinya dipentaskan pada tanggal 29 Januari 1595.

(Keterangan Gambar: Lukisan Romeo and Juliet, karya Ford Madox Brown, seniman dari Inggris.)

Kutipan Pilihan

)

Sastrawan Pilihan

Pramoedya Ananta Toer.
Pramoedya Ananta Toer.

Pramoedya Ananta Toer (Blora, Jawa Tengah 6 Februari 1925Jakarta 30 April 2006) secara luas dianggap sebagai salah satu pengarang yang produktif dalam sejarah sastra Indonesia. Pramoedya telah menghasilkan lebih dari 50 karya dan diterjemahkan ke dalam lebih dari 41 bahasa asing. Pramoedya dilahirkan di Blora, di jantung Pulau Jawa, pada 1925 sebagai anak sulung dalam keluarganya. Ayahnya adalah seorang guru, sedangkan ibunya berdagang nasi. Nama asli Pramoedya adalah Pramoedya Ananta Mastoer, sebagaimana yang tertulis dalam koleksi cerita pendek semi-otobiografinya yang berjudul Cerita Dari Blora. Karena nama keluarga Mastoer (nama ayahnya) dirasakan terlalu aristokratik, ia menghilangkan awalan Jawa "Mas" dari nama tersebut dan menggunakan "Toer" sebagai nama keluarganya. Pramoedya menempuh pendidikan pada Sekolah Kejuruan Radio di Surabaya, dan kemudian bekerja sebagai juru ketik untuk surat kabar Jepang di Jakarta selama pendudukan Jepang di Indonesia. (Selengkapnya...)

title
edit    
title
edit    
title
edit    

Templat:Link FA Templat:Link FA