Lompat ke isi

Pemilihan umum Gubernur Jawa Barat 2018: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 148: Baris 148:
| [https://www.cnnindonesia.com/pilkadaserentak/nasional/20180315165708-32-283315/survei-smrc-ridwan-kamil-uu-unggul-di-pilgub-jabar SMRC] || 1-8 Maret 2018 || 801 || '''RK (43,7%)''', DM (30,7%), Sudrajat (4,6%), TB Hasanuddin (2,8%)
| [https://www.cnnindonesia.com/pilkadaserentak/nasional/20180315165708-32-283315/survei-smrc-ridwan-kamil-uu-unggul-di-pilgub-jabar SMRC] || 1-8 Maret 2018 || 801 || '''RK (43,7%)''', DM (30,7%), Sudrajat (4,6%), TB Hasanuddin (2,8%)
|-
|-
| [http://www.jurnas.com/artikel/31079/Survei-Pilgub-Jabar-Elektabilitas-Rindu-di-Bawah-Asyik/ LKPI] || 26 Februari - 11 Maret 2018 || 2178 || '''DM (22,3%)''', Sudrajat (18,2%), RK (17,4%), TB Hasanuddin (6,2%)
| [http://www.jurnas.com/artikel/31079/Survei-Pilgub-Jabar-Elektabilitas-Rindu-di-Bawah-Asyik/ LKPI] || 26 Februari-11 Maret 2018 || 2178 || '''DM (22,3%)''', Sudrajat (18,2%), RK (17,4%), TB Hasanuddin (6,2%)
|}
|}



Revisi per 28 Maret 2018 23.21

Pemilihan umum Gubernur Jawa Barat
Sebelum
2023
Kandidat
Peta persebaran suara
Peta Lokasi Jawa Barat
Gubernur dan Wakil Gubernur petahana
Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar

PKS

Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih

belum diketahui

Pemilihan umum Gubernur Jawa Barat 2018 (selanjutnya disebut Pilgub Jabar 2018) akan dilaksanakan pada 27 Juni 2018[1] untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2018–2023. Ini merupakan pemilihan kepala daerah ketiga bagi Jawa Barat yang dilakukan secara langsung menggunakan sistem pencoblosan. Jadwal pemilihan periode ini dimundurkan dari periode sebelumnya, yaitu pada 24 Februari karena mengikuti jadwal pilkada serentak gelombang ketiga pada Juni 2018. Berdasarkan peraturan, hanya partai politik yang memiliki 20 kursi atau lebih di DPRD Jawa Barat yang dapat mengajukan kandidat. Partai politik yang memiliki kursi kurang dapat mengajukan calon hanya jika mereka telah memperoleh dukungan dari partai politik lainnya. Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mencalonkan diri bersama Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi. Selain itu, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil,berpasangan dengan Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum, Mantan perwira TNI Sudrajat berpasangan bersama Wakil Walikota Bekasi Ahmad Syaikhu, serta ketua komisi I DPR-RI yang juga mantan Perwira TNI Tubagus Hasanuddin juga mencalonkan diri bersama dengan Mantan Perwira Polri yang pernah menjabat Kapolda Jabar Anton Charliyan.

Kandidat

Pemilihan umum ini diikuti oleh empat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur.[2]

Nomor
urut
Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Partai politik Jumlah Kursi DPRD Visi Jargon
1
Partai NasDem
Partai Kebangkitan Bangsa
Partai Persatuan Pembangunan
Partai Hati Nurani Rakyat
24 / 100
"Terwujudnya Jawa Barat Juara Lahir Batin dengan Inovasi dan Kolaborasi"
RINDU
M. Ridwan Kamil
(Non–Partai)
Uu Ruzhanul Ulum
(Kader PPP)
Wali Kota Bandung
(2013–2018)
Bupati Tasikmalaya
(2011–2021)
2
Berkas:PDIPLogo.png Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
20 / 100
"Terwujudnya Rakyat Jawa Barat Makmur, Berbasiskan Sumber Daya Alam dan Budaya"
HASANAH
Tubagus Hasanuddin
(Kader PDIP)
Anton Charliyan
(Non–Partai)
Wakil Ketua Komisi I DPR
(2014–2018)
Kapolda Jawa Barat
(2016–2017)
3.
Berkas:Asyik Pilgub Jabar 2018.jpg
Berkas:Logo Gerindra.svg Partai Gerakan Indonesia Raya
Partai Keadilan Sejahtera
Partai Amanat Nasional
27 / 100
"Jawa Barat Termaju, Bertaqwa, Aman, dan Sejahtera untuk Semua"
ASYIK
Sudrajat
(Kader Partai Gerindra)
Ahmad Syaikhu
(Kader PKS)
Purnawirawan TNI-AD
(2005)
Wakil Walikota Bekasi
(2013–2018)
4.
Berkas:GolkarLogo.png Partai Golongan Karya
Partai Demokrat
29 / 100
"Terwujudnya Jawa Barat yang Adil, Sejahtera dan Berkarakter Tahun 2023"
2DM
Deddy Mizwar
(Kader Partai Demokrat)
Dedi Mulyadi
(Kader Partai Golkar)
Wakil Gubernur Jawa Barat
(2013-2018)
Bupati Purwakarta
(2008–2018)

Pendaftaran Pasangan Calon

Pendaftaran Pasangan Calon dibuka dari tanggal 8 Januari 2018 sampai 10 Januari 2018 bertempat di Kantor KPUD Jawa Barat Jl. Garut No. 11, Bandung, Jawa Barat. Berikut adalah daftar waktu pendaftaran para kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat :

Survei

Sebelum pencalonan

Lembaga Tanggal Jumlah sampel Hasil
Indo Barometer 27 Februari-3 Maret 2017 800 Ridwan Kamil (26,6%), Deddy Mizwar (19,3%), Dede Yusuf (14,4%), Dedi Mulyadi (7,9%)
Indo Barometer 17-23 Mei 2017 800 RK (28,6%), DeMiz (18,8%), DeMul (11,5%), DY (6,3%)
Lingkaran Survei Indonesia 22-29 September 2017 440 RK (34,2%), DY (28,3%), DeMiz (21,6%), DeMul (13,7%)
SMRC 27 September - 3 Oktober 2017 820 RK (34,1%), DeMiz (15,5%), DY (9,9%), Abdullah Gymnastiar (6,0%), DeMul (5,6%), Agus Harimurti Yudhoyono (3,4%)
Indo Barometer 11-15 Oktober 2017 800 RK (41,6%), DeMul (18,9%), DeMiz (14,2%)
Indocon 10-22 Oktober 2017 971 RK (34,6%), DeMul (15,3%), DeMiz (11,9%)
Puskopi 15 Oktober - 27 Oktober 2017 1.897 DeMiz (24,3%), DY (10,3%), DeMul (8,7%), Iwa Karniwa (6,1%), RK (5,7%)
Poltracking 10-15 November 2017 1.200 RK (24,2%), DeMiz (7,1%), DeMul (4,2%)
eLSID 30 November - 8 Desember 2017 630 RK (28,5%), DeMiz (20,6%), DeMul (12,3%)

Sesudah pencalonan

Lembaga Tanggal Jumlah sampel Hasil
Cyrus Network 16-22 Januari 2018 1.000 RK (45,9%), DM (40,9%), Sudrajat (5,0%), TB Hasanuddin (2,5%)
Indo Barometer 20-23 Januari 2018 800 RK (44,8%), DM (27,9%), TB Hasanuddin (1,0%), Sudrajat (0,9%)
Litbang Kompas 19 Februari - 4 Maret 2018 800 DM (42,8%), RK (39,9%), Sudrajat (7,8%), TB Hasanuddin (3,1%)
SMRC 1-8 Maret 2018 801 RK (43,7%), DM (30,7%), Sudrajat (4,6%), TB Hasanuddin (2,8%)
LKPI 26 Februari-11 Maret 2018 2178 DM (22,3%), Sudrajat (18,2%), RK (17,4%), TB Hasanuddin (6,2%)

Debat calon

Debat resmi

Berikut adalah daftar debat calon yang diselenggarakan selama kampanye Pilgub Jabar 2018. Debat akan diselenggarakan selama 3 kali, yaitu pada tanggal 12 Maret 2018, 11 Mei 2018, dan 22 Juni 2018.

Waktu Peserta Materi Moderator Stasiun TV Penyelenggara
Senin, 12 Maret 2018 Cagub-Cawagub Politik, Ekonomi, Hukum, dan Pemerintah Daerah dalam Pusaran Pembangunan Nasional Rosianna Silalahi Kompas TV

Debat tidak resmi

Selain debat resmi yang diadakan oleh KPUD Provinsi Jawa Barat, juga diadakan debat tidak resmi yang diselenggarakan oleh beberapa stasiun televisi swasta.

Waktu Peserta Materi Moderator/Host Stasiun TV Penyelenggara
Kamis, 22 Februari 2018 Cagub-Cawagub Rosi & Kandidat Pemimpin Jawa Barat Rosianna Silalahi (Pemimpin Redaksi Kompas TV) Kompas TV

Tahapan Pemilu

  1. Sosialisasi 14 Juni 2017 - 23 Juni 2018
  2. Pembentukan PPK dan PPS 12 Oktober - 11 November 2017
  3. Penyerahan Syarat Dukungan Calon Perseorangan 25 - 29 November 2017
  4. Pendaftaran Pasangan Calon 8 - 10 Januari 2018
  5. Penelitian Syarat Pencalonan 10 - 16 Januari 2018
  6. Pemutakhiran dan Penetapan Daftar Pemilih 20 Januari - 19 April 2018
  7. Penetapan Pasangan Calon 12 Februari 2018
  8. Pengundian dan Pengumuman Nomor Urut Calon 13 Februari 2018
  9. Masa Kampanye 15 Februari - 23 Juni 2018
  10. Pembentukan KPPS 3 April - 3 Juni 2018
  11. Masa Tenang 24 - 26 Juni 2018
  12. Pemungutan Suara 27 Juni 2018
  13. Rekapitulasi Suara 28 Juni - 8 Juli 2018
  14. Pengajuan sengketa pemilihan dilaksanakan 3 hari setelah paslon ditetapkan
  15. Penetapan Paslon terpilih tanpa sengketa menunggu registrasi Mahkamah Konstitusi (MK)
  16. Penetapan Paslon Pasca Putusan MK 3 hari setelah putusan di Mahkamah Konstitusi (MK)
Maskot Pemilihan Gubernur dan Wagub Jabar 2018

Maskot Pemilu

Komisi Pemilihan Umum Daerah Provinsi Jawa Barat menggunakan maskot Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018 dengan nama ‎Kang Jalih dan Teh Jalih (Jabar Memilih) yang mengambarkan sosok seorang ksatria dan dibagian atas ada gedung sate. Pemilihan sosok ksatria dinilai menggambarkan sosok yang jujur, tangguh, cerdas mampu mengatasi masalah dan sportif. Pemilihan maskot ini adalah hasil dari sayembara KPUD Jawa Barat yang dilaksanakan tahun 2016[9].

Rujukan

Pranala luar