Fiat Automobiles: Perbedaan antara revisi
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler |
Tidak ada ringkasan suntingan |
||
Baris 2: | Baris 2: | ||
{{Infobox Company |
{{Infobox Company |
||
| name |
| name = Fiat Automobiles S.p.A. |
||
| logo |
| logo = [[Berkas:FIAT logo (2020).svg|140px|Fiat Automobiles logo]] |
||
| type |
| type = Privat |
||
| foundation |
| foundation = 11 Juli 1899 di [[Turin]], [[Italia]] |
||
| founder |
| founder = [[Giovanni Agnelli]] |
||
| location_city |
| location_city = [[Turin]] |
||
| location_country = [[Italia]] |
| location_country = [[Italia]] |
||
| area_served |
| area_served = Internasional |
||
| industry |
| industry = [[Otomotif]] |
||
| products |
| products = [[Mobil]] |
||
| key_people |
| key_people = [[Luca di Montezemolo]] <small>([[Presiden]])</small><br />[[Sergio Marchionne]] <small>([[CEO]]) |
||
| parent |
| parent = [[Fiat Group]] |
||
| partnership |
| partnership = [[Tata Motors]] |
||
| homepage |
| homepage = [http://www.fiat.com Fiat.com] |
||
}} |
}} |
||
[[Berkas:Fiat grande punto.jpg|jmpl|ka|300px|<center>[[Fiat Grande Punto]] - Auto Moto Show Katowice 2006.</center>]] |
[[Berkas:Fiat grande punto.jpg|jmpl|ka|300px|<center>[[Fiat Grande Punto]] - Auto Moto Show Katowice 2006.</center>]] |
Revisi per 21 Juli 2020 12.12
Privat | |
Industri | Otomotif |
Didirikan | 11 Juli 1899 di Turin, Italia |
Pendiri | Giovanni Agnelli |
Kantor pusat | , |
Wilayah operasi | Internasional |
Tokoh kunci | Luca di Montezemolo (Presiden) Sergio Marchionne (CEO) |
Produk | Mobil |
Induk | Fiat Group |
Situs web | Fiat.com |
Fiat, akronim dari Fabbrica Italiana Automobili Torino (Pabrik Mobil Italia Turin), adalah produsen mobil Italia yang memproduksi mobil-mobil bermerek Fiat. Perusahaan ini merupakan anak perusahaan dari Fiat. Perusahaan ini dibentuk pada tahun 2007, ketika Fiat sedang merekonstruksi ulang perusahaannya.
Model-model Fiat saat ini
Model Fiat yang sekarang ini diproduksi di Eropa dan negara lainnya:
Fiat Mille Fire
Fiat Uno adalah mobil supermini yang diproduksi sejak tahun 1983 sampai 1995 di Italia. Mulai tahun 2010 mobil ini diproduksi lagi dengan nama "Novo" Fiat Uno.
Fiat 500
Fiat 500 (bahasa Italia: cinquecento, pelafalan dalam bahasa Italia: [ˌtʃiŋkweˈtʃɛnto]) dulunya adalah sebuah mobil produksi Itali yang dibuat dari tahun 1957 sampai 1975. Sekarang mobil ini didesain oleh Dante Giacosa.
Fiat Albea
Fiat Albea adalah versi sedan dari Fiat Palio, diproduksi di Turki.
Fiat Bravo
Fiat Bravo adalah mobil keluarga kecil yang diproduksi sejak tahun 2007 untuk pasar Eropa dan Australia. Hanya tersedia dalam versi 5 pintu hatchback.
Fiat Croma
Nama Fiat Croma digunakan untuk nama 2 mobil produksi Fiat, salah satu modelnya dibuat tahun 1985 sampai 1996 dan model lainnya dibuat sejak tahun 2005.
Fiat Doblo
Fiat Doblò adalah sebuah mobil van yang diproduksi sejak 2001, muncul pertama kali pada pergelaran Paris Motor Show tahun 2000.
Fiat Fiorino
Nama Fiorino digunakan Fiat untuk mobil van mereka yang berukuran kecil.
Fiat Grande Punto
Generasi ketiga dari mobil supermini Punto muncul pada pergelaran Frankfurt Motor Show tahun 2005 dan mulai dijual tahun depannya. Mobil ini didesain oleh Giugiaro.
Fiat Punto Evo
Punto Evo adalah model lain dari Grande Punto. Diluncurkan pada pergelaran Frankfurt Motor Show tahun 2009. Mobil ini memiliki 2 mesin baru, mesin diesel 1.3L Multijet dan mesin bensin 1.4L dengan teknologi Multiair. Mobil ini juga dilengkapi dengan sistem navigasi baru.
Fiat Idea
Fiat Idea adalah sebuah mobil mini MPV yang diproduksi sejak tahun 2003.
Fiat Linea
Fiat Linea adalah mobil keluarga kecil yang diluncurkan tanggal 26 Maret 2007. Mobil ini ditujukan untuk dijual di Eropa Timur, India, Amerika Latin, dan Timur Tengah.
Fiat Multipla
Fiat Multipla adalah MPV kompak yang diproduksi sejak tahun 1998.
Fiat Palio
Fiat Palio adalah mobil supermini yang ditujukan untuk dijual di negara-negara berkembang.
Fiat Palio Weekend
Fiat Palio Weekend adalah mobil keluarga kecil yang ditujukan untuk dijual di negara-negara berkembang. Merupakan versi yang dipanjangkan dari Fiat Palio.
Fiat Panda
Fiat Panda adalah sebuah mobil berjenis mobil kota.
Fiat Sedici
The Fiat Sedici adalah mobil mini SUV yang dibuat bersama oleh Fiat dan Suzuki dan ditujukan untuk dijual di pasar Eropa. Diperkenalkan di Geneva Motor Show tahun 2006, diproduksi di pabrik Magyar Suzuki di Hungaria. Dari volume produksi 60.000 unit setahun, 1/3 dari jumlah tersebut akan dijual oleh Fiat, dan Suzuki sisanya (dinamai SX4).
Fiat Seicento
Fiat Seicento adalah mobil kota yang pertama kali diperkenalkan akhir 1997 sebagai pengganti dari Fiat Cinquecento. Model ini sudah banyak distop di banyak negara tetapi masih termasuk di dalam jajaran mobil Fiat di Italia tahun 2010.
Fiat Siena
Fiat Siena adalah versi mobil sedan 4 pintu dari Fiat Palio. Mobil ini mirip dengan Fiat Albea.
Fiat Stilo
Fiat Stilo adalah mobil keluarga kecil yang tersedia dalam 3 pintu dan 5 pintu, hatchback dan estate (Fiat Stilo MultiWagon). Produksinya sudah dihentikan tahun 2007 di Eropa tetapi masih dijual di Brazil.
Fiat Strada
Fiat Strada adalah versi lain dari mobil supermini Fiat, Fiat Palio. Mobil ini diproduksi di Brasil dan diekspor dari Betim, Minas Gerais ke Uni Eropa, kemudian dijual dengan nama Fiat Strada Malibu.