Lompat ke isi

Gara-Gara Warisan: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Zaar Dinn (bicara | kontrib)
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Zaar Dinn (bicara | kontrib)
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Baris 39: Baris 39:


== Pemeran ==
== Pemeran ==
* [[Oka Antara]] sebagai Adam
* [[Oka Antara]] sebagai Adam Putra Lesmana
** [[Bima Azriel]] sebagai Adam remaja
** [[Bima Azriel]] sebagai Adam remaja
* [[Indah Permatasari]] sebagai Laras
* [[Indah Permatasari]] sebagai Laras

Revisi per 21 September 2022 17.21

Gara-Gara Warisan
SutradaraMuhadkly Acho
Produser
Ditulis olehMuhadkly Acho
Pemeran
Penata musik
SinematograferUjel Bausad
PenyuntingRyan Purwoko
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
  • 30 April 2022 (2022-04-30)
Durasi119 menit
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia
Pendapatan
kotor
Rp 22,3 miliar

Gara-Gara Warisan adalah film drama komedi Indonesia tahun 2022 yang ditulis dan disutradarai oleh Muhadkly Acho. Film produksi Starvision Plus ini dibintangi oleh Oka Antara, Indah Permatasari, Ge Pamungkas, Yayu Unru, dan Ira Wibowo.

Sinopsis

Adam (Oka Antara), Laras (Indah Permatasari), dan Dicky (Ge Pamungkas) merupakan tiga bersaudara yang memperebutkan warisan berupa wisma tamu milik ayah mereka, Dahlan (Yayu Unru). Perseteruan dan dendam di masa lalu mulai terungkap secara perlahan-lahan, sebagai akibat dari kasus perebutan warisan tersebut.

Pemeran

Penampilan khusus

Produksi

Ide cerita untuk film ini digagas oleh Ernest Prakasa dan rencananya ia sendiri yang akan menyutradarai film Gara-Gara Warisan di tahun 2020 silam. Seiring berjalannya waktu, dikarenakan pandemi yang tak kunjung usai, akhirnya proyek film Gara-Gara Warisan dipindahtangankan oleh Ernest kepada Muhadkly Acho.[1] Muhadkly juga sempat menyutradarai film Ghost Writer 2, tetapi belum dirilis, sehingga film Gara-Gara Warisan menjadi film pertamanya yang ditayangkan di bioskop pada 30 April 2022. Ernest sendiri berperan sebagai produser dan pemain dalam film ini.

Proses syuting dilakukan di kawasan Lembang, Jawa Barat pada bulan Maret 2021 selama satu bulan dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat.[2]

Penayangan

Film ini dirilis di bioskop-bioskop Indonesia pada 30 April 2022[3], bersamaan dengan film Kuntilanak 3 dan KKN di Desa Penari.

Referensi

  1. ^ "GARA-GARA WARISAN". Lembaga Sensor Film Republik Indonesia. 
  2. ^ Fathurrozak (25 Maret 2022). "Tertunda Setahun, Film Gara-Gara Warisan Tayang Lebaran 2022". Media Indonesia. 
  3. ^ Ibrahim, Hamdi (11 Maret 2022). "Film Gara-Gara Warisan Akan Tayang di Bioskop, Ernest Prakasa Berikan Sedikit Bocoran". Bantenraya.com. 

Pranala luar