Universitas Muhammadiyah Sidoarjo: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Nashrul Hakiem (bicara | kontrib)
←Membuat halaman berisi '== Sejarah == Cikal bakal Universitas Muhammadiyah Sidoarjo dirintis sejak tahun 1984 dengan dibukanya Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) yang kemudian baru secara re...'
 
Nashrul Hakiem (bicara | kontrib)
Baris 19: Baris 19:


== Referensi ==
== Referensi ==
# http://http://www.umsida.ac.id
# http://www.umsida.ac.id


{{indo-perti-stub}}
{{indo-perti-stub}}

Revisi per 12 November 2011 12.18

Sejarah

Cikal bakal Universitas Muhammadiyah Sidoarjo dirintis sejak tahun 1984 dengan dibukanya Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) yang kemudian baru secara resmi berdiri pada tahun 1987. Pada tahun 1987 itu pula didirikan Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) dan Sekolah Tinggi Teknik Informatika dan Komputer (STIMIK). Sedangkan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) dan Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) berdiri pada tahun 1994. Pada tahun 2001 semua sekolah itu telah bergabung menjadi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, yang sekarang memiliki lima fakultas, 14 Jurusan/Program Studi Strata 1 (S1), dua program D3 (Informatika dan Keuangan Perbankan), dua program D2 (PGTK dan Pendidikan Bahasa Arab), Program Akta IV (Konsentrasi Umum dan Agama),dan program pascasarjana. Selain itu, telah berdiri pula pusat-pusat studi untuk mendorong akselerasi riset dan pengembangan.

Dalam rentang waktu tiga belas tahun tersebut, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo telah mengalami perkembangan yang cukup berarti, baik dalam peningkatan status jurusan, pembenahan administrasi, penambahan sarana dan prasarana fisik serta fasilitas kampus, maupun peningkatan kualitas tenaga akademiknya.

Dalam bidang sarana fisik dan fasilitas akademiknya, kini telah tersedia tiga kampus, yakni:

  • Kampus I  : Jl.Mojopahit 666 B Sidoarjo.
  • Kampus II  : Jl. Raya Gelam 250 Candi Sidoarjo.
  • Kampus III  : “Ma'had Umar bin al-Khattab” Komplek Perum IKIP V/1 Kec. Gunung Anyar Surabaya

Fakultas

  • TARBIYAH
  • PERTANIAN
  • EKONOMI
  • TEKNIK
  • ISIP
  • PSIKOLOGI
  • Pascasarjana

Referensi

  1. http://www.umsida.ac.id