Lompat ke isi

Gujarat

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gujarat
Peta India dengan letak Gujarat ditandai.
Peta India dengan letak Gujarat ditandai.
Ibu kota
 - Koordinat
Gandhinagar
 - 23°02′N 72°35′E / 23.03°N 72.58°E / 23.03; 72.58
Kota terbesar Ahmedabad
Populasi (2011)
 - Kepadatan
50.596.992 (Ke-10)
 - 258/km²
Area
 - Distrik
196.024 km² (Ke-7)
 - 25
Zona waktu UTC +5:30
Pembentukan
 - Gubernur
 - Ketua Menteri
 - Legislatif (kursi)
1 Mei 1960
 - Nawal Kishore Sharma
 - Narendra Modi
 - Unikameral (182)
Bahasa resmi Gujarati
Singkatan (ISO) IN-GJ

Gujarat (bahasa Gujarati: ગુજરાત, Burmese : ဂူဂျာရာတ် ) adalah negara bagian India dan paling terindustrialisasi setelah Maharashtra dan terletak di barat India, berbatasan dengan Pakistan di barat laut dan Rajasthan di utara. Ibu kotanya adalah Gandhinagar, sebuah kota terencana dekat Ahmedabad, bekas ibu kota negara bagian dan pusat komersial Gujarat.

Negara bagian Gujarat diciptakan pada 1 Mei 1960. Gujarat telah menjadi negara bagian dengan pertumbuhan ekonomi tercepat di negara India; pada 2002, Gujarat memiliki pendapatan per kapita rata-rata Rs 7.500 (1992) dibandingkan dengan Rs 6.400 di negara-negara bagian lainnya.

Pada 2002 Gujarat dilanda kerusuhan massa.

Divisi administratif Gujarat

Gujarat terdiri dari 25 distrik, yaitu:

Ahmedabad | Amreli | Anand | Banaskantha | Bharuch | Bhavnagar | Dahod | Dang | Gandhinagar | Jamnagar | Junagadh | Kheda | Kutch | Mehsana | Narmada | Navsari | Panchmahal | Patan | Porbandar | Rajkot | Sabarkantha | Surat | Surendranagar | Vadodara | Valsad

Geografi

Gujarat merupakan negara bagian paling barat India. Dia berbatasan dengan Laut Arabia di barat, dengan negara bagian Rajasthan di utara dan timur laut, oleh Madhya Pradesh di timur, dan oleh Maharashtra di selatan dan tenggara.

Iklimnya kebanyakan kering dan banyak padang gurun di barat laut.

Gujarat memiliki panjang pesisir sekitar 1600 km, pesisir terpanjang yang dimiliki oleh seluruh negara bagian India. Di pesisir ini terdapat Teluk Kutch dan Teluk Cambay.

Kota-kota utama di Gujarat adalah Ahmedabad, Vadodara (Baroda), Surat, dan Rajkot. Ahmedabad adalah kota terbesar di negara bagian tersebut dan ke-6 terbesar di India. Kota penting lainnya di selatan Gujarat adalah Nadiad, Jamnagar, Ankleshwar, Bharuch, Navsari, Vapi, dan Valsad; di utara adalah Bhuj dan Dwarka.

Di Gujarat juga terdapat beberapa Taman Nasional, termasuk Taman Nasional Gir Forest (Girnar), dekat Junagadh, Taman Nasional Velavadar di Distrik Bhavnagar, Taman Nasional Vandsa di Distrik Bulser, Taman Nasional Marine di Teluk Kutch di Distrik Jamnagar. Singa Asia yang masih tersisa, terkenal karena bulu lehernya yang berwarna hitam gelap, terdapat di Girnar.

Ada juga beberapa "sanctuary" kehidupan liar dan perlindungan alam, termasuk Anjal, Balaram-Ambaji, Barda, Jambughoda, Jessore, Kachchh Desert, Khavda, Nal Sarovar, Narayan Sarovar, Paniya, Purna, Rampura, Ratanmahal, dan Schoolpaneshwar.

Demografi

Persentasi pemeluk agama di Gujarat berdasarkan sensus tahun 2011, yakni:[1]

Bahasa utama yang digunakan adalah bahasa Gujarat. Mayoritas penduduknya adalah Hindu, dengan pengikut Islam yang cukup banyak, juga Jainisme, Zoroastrianisme, dan Kristen.

Karena Gujarat merupakan salah satu kawasan terindustrialisasi, maka dia menarik banyak pendatang asing, terutama dari Utara India, Bihar, dan India Selatan.


Pariwisata

Tujuan utama pariwisatanya termasuk Palitana, Diu, Kutch, Jamnagar, Junagadh, dan Rajkot.

Referensi

  1. ^ "C −1 Population by religious community – 2011". Office of the Registrar General & Census Commissioner. Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 Agustus 2015. Diakses tanggal 4 Mei 2021. 

Pranala luar