Lompat ke isi

Kobbie Mainoo

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 5 Februari 2024 04.54 oleh Ladesman (bicara | kontrib)

Kobbie Mainoo
Informasi pribadi
Nama lengkap Kobbie Boateng Mainoo[1]
Tanggal lahir 19 April 2005 (umur 19)
Tempat lahir Stockport, England
Tinggi 574 kaki (175 m)[2]
Posisi bermain Gelandang (sepak bola)
Informasi klub
Klub saat ini Manchester United
Nomor 37
Karier junior
Cheadle & Gatley
0000–2022 Manchester United
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2022– Manchester United 10 (1)
Tim nasional
2021–2022 England U17 5 (1)
2022– England U18 2 (0)
2023– England U19 6 (0)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 16:11, 4 Februari 2024
‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 15:39, 24 November 2023

Kobbie Boateng Mainoo (lahir 19 April 2005) adalah pesepakbola profesional asal Inggris yang bermain sebagai gelandang [3] untuk timLiga Utama Inggris Manchester United.

Mainoo merupakan lulusan akademi Manchester United dan pernah memenangkan penghargaan Pemain Muda Terbaik Jimmy Murphy di tahun 2023. Pada bulan Januari tahun 2023, ia memulai debut di tim utama Manchester United dalam sebuah pertandingan Piala EFL. Mainoo telah bermain untuk tim nasional sepak bola remaja untuk Inggris di level U-17, U-18, dan U-19.

Masa muda

Mainoo dilahirkan di Stockport, Manchester Raya, [4] dan memulai karier pertamanya di Cheadle & Gatley Junior Football Club, sebelum akhirnya bergabung dengan Manchester United di umur sembilan tahun. [5] Mainoo adalah adik dari Jordan Hames, seorang pemeran dalam seri kelima serial Love Island . [6]

Karier klub

Manchester United

Musim 2022–23

Pada bulan Mei tahun 2022, Mainoo menandatangani kontrak profesional pertamanya bersama Manchester United. [7] Penampilannya saat bertanding di kejuaraan Trofi EFL membuatnya dipanggil ke tim senior untuk berlatih pada bulan Oktober 2022. [8] Dia kemudian masuk ke daftar bangku cadangan untuk pertama kalinya pada tanggal 16 Oktober, pada pertandingan Liga Premier melawan Newcastle United. [9]

Pada tanggal 10 Januari 2023 Mainoo menjalani debut seniornya di Manchester United, dimulai dengan kemenangan 3-0 di Piala EFL atas klub Charlton Athletic.[10] Ia kemudian melakukan debut di pertandingan liga utama Inggris pada tanggal 19 Februari. Ketika itu ia masuk sebagai pemain pengganti dalam kemenangan 3-0 melawan klub Leicester City. [11]

Musim 2023–24

Mainoo turut serta dalam tur pramusim Manchester United tahun 2023-24 di Amerika Serikat.[12] Akan tetapi Mainoo mengalami cedera yang membuatnya absen pada awal musim tersebut. [13] Sekembalinya dari cedera, Mainoo memulai pertandingan liga pertamanya untuk Manchester United pada tanggal 26 November 2023. Pada pertandingan itu Manchester United meraih kemenangan 3-0 di kandang Everton. Ia kemudian memenangkan penghargaan man of the match di pertandingan tersebut.[14][15] Ia kemudian melakukan debutnya di Liga Champions pada tanggal 29 November. Ia masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-58, dalam pertandingan yang berakhir imbang 3–3 melawan klub Turki, Galatasaray . [16]

Pada tanggal 28 Januari 2024, Mainoo mencetak gol pertamanya untuk Manchester United dalam pertandingan yang berakhir dengan kemenangan 4-2 di kandang Newport County dalam pertandingan Piala FA putaran keempat.[17] Tiga hari setelahnya, pada tanggal 1 Februari, Mainoo kemudian mencetak gol pertamanya di Liga Premier dalam kemenangan yang berakhir dengan kemenangan dramatis 4–3 di kandang Wolverhampton Wanderers. Kala itu ia mencetak gol kemenangan di menit ke-97, 5 menit sebelum pertandingan selesai. [18]

Karier internasional

Mainoo telah beberapa kali mewakili tim nasional Inggris, yakni di level U-17, U-18, dan U-19. [19] Akan tetapi ia juga dapat mewakili tim nasional Ghana.[20]

Gaya bermain

Mainoo merupakan seorang gelandang tengah yang juga dapat bermain sebagai gelandang serang dan gelandang bertahan.[3] Bekas pemain bertahan Manchester United Rio Ferdinand membandingkan gaya permainannya dengan Clarence Seedorf . [21]

Penghargaan

Manchester United U18

  • Piala Pemuda FA : 2021–22 [22]

Individu

Referensi

  1. ^ "2022/23 Premier League squads confirmed". Premier League. 16 September 2022. Diakses tanggal 26 December 2022. 
  2. ^ "Kobbie Mainoo". premierleague.com. Diakses tanggal 6 July 2023. 
  3. ^ a b "Local hero: Kobbie Mainoo bringing cheer at troubled Manchester United". theguardian.com. 1 December 2023. Diakses tanggal 2 February 2024.  Kesalahan pengutipan: Tanda <ref> tidak sah; nama "position" didefinisikan berulang dengan isi berbeda
  4. ^ "Kobbie Mainoo". ManUtd.com. Manchester United. Diakses tanggal 16 October 2022. 
  5. ^ "Manchester United might be about to unleash their own future midfield star vs Cadiz". Manchester Evening News. 7 December 2022. Diakses tanggal 10 January 2023. 
  6. ^ "Fans are only just discovering who Kobbie Mainoo's older brother is". SportBible. 9 December 2023. Diakses tanggal 19 December 2023. 
  7. ^ Fay, Richard (17 May 2022). "Manchester United starlet Kobbie Mainoo signs first professional deal". Manchester Evening News. Diakses tanggal 16 October 2022. 
  8. ^ "Manchester United wonderkid Kobbie Mainoo trains with first team ahead of Omonia clash". Metro.co.uk. 11 October 2022. Diakses tanggal 16 October 2022. 
  9. ^ Railston, Steven (16 October 2022). "Who is Kobbie Mainoo? Meet the Manchester United youngster named on the bench vs Newcastle". Manchester Evening News. Diakses tanggal 16 October 2022. 
  10. ^ Stone, Simon (10 January 2023). "Manchester United 3–0 Charlton Athletic: Old Trafford side into Carabao Cup semi-finals". BBC Sport. Diakses tanggal 10 January 2023. 
  11. ^ Kerr, Joshua (19 February 2023). "Manchester United 3 Leicester City 0". Manchester United. Diakses tanggal 20 February 2023. 
  12. ^ Luckhurst, Samuel (19 July 2023). "Manchester United confirm pre-season tour squad". Manchester Evening News. Diakses tanggal 19 July 2023. 
  13. ^ Mamaniyat, Abdullah (18 August 2023). "Erik Ten Hag provides Kobbie Mainoo injury timescale". Red Devil Armada (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 20 September 2023. 
  14. ^ "Kobbie Mainoo: Man Utd youngster's full Premier League debut against Everton praised by Gary Neville and Roy Keane". Sky Sports (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 26 November 2023. 
  15. ^ Nelson, Joe (26 November 2023). "Who was United's Man of the Match against Everton?". Manchester United. 
  16. ^ "Galatasaray 3–3 Man Utd". The Guardian. 29 November 2023. 
  17. ^ "Newport County 2–4 Man Utd". BBC Sport. 28 January 2024. 
  18. ^ "Wolverhampton Wanderers 3–4 Manchester United". BBC Sport. 1 February 2024. 
  19. ^ "Kobbie Mainoo Internationals". worldfootball.net. Diakses tanggal 24 November 2023. 
  20. ^ "Kobbie Mainoo: All you need to know about Ghanaian midfielder who just signed a contract with Man Utd". ghanaweb.com. 17 May 2022. Diakses tanggal 10 January 2023. 
  21. ^ "Wolves 3-4 Man Utd: Kobbie Mainoo continues rise to stardom with 'dream' winning goal". BBC Sport. 2 February 2024. Diakses tanggal 2 February 2024. 
  22. ^ "Man Utd 3-1 Nottingham Forest: Home side clinch FA Youth Cup in front of record crowd at Old Trafford". Sky Sports. 11 May 2022. Diakses tanggal 17 July 2022. 
  23. ^ Ganley, Joe (25 May 2023). "Kobbie Mainoo named Jimmy Murphy Young Player of the Year 2022 23". Manchester United. Diakses tanggal 25 May 2023. 

Pranala luar

  • Profil di situs web Manchester United FC