Randhika Djamil
Templat:Infobox artis indonesia
Randhika Trihasta Djamil (lahir 31 Juli 1984) adalah seorang aktor dan pelawak tunggal berkebangsaan Indonesia. Ia dikenal sebagai salah satu peserta Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV [1]musim kedua pada tahun 2012[2]. Bersama Ge Pamungkas, Boris Bokir, Gilang Bhaskara, dan Isman, komika yang akrab dipanggil Dhika ini adalah perwakilan kota Bandung dalam kompetisi tersebut.
Kehidupan pribadi
Sebelum menjadi komika, Dhika yang merupakan alumnus Universitas Padjadjaran Bandung ini bekerja sebagai penyiar radio di Radio OZ Bandung sejak tahun 2004. Ia dikenal saat mengisi siaran OZ Berduaan bersama Alexaberius di tahun 2007 dan sempat berkolaborasi dengan Mo Sidik dan McDanny[3]. Tahun 2012, Dhika mengikuti audisi Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV di Bandung dan berhasil lolos sebagai salah satu dari 13 finalis. Dalam kompetisi tersebut, Dhika memperkenalkan dirinya sebagai anak geng motor Bandung yang ngondek dan latah, bertolak belakang dari definisi geng motor yang sebenarnya. Personanya ini menjadi ciri khasnya selama kompetisi yang kemudian dikenal penonton sebagai "latah produktif". Dhika sendiri berhasil menembus 5 besar bersama dua temannya sesama perwakilan Bandung, Ge dan Gilang, lalu Kemal Palevi perwakilan Jakarta serta Topenk perwakilan dari Surabaya. Meski terhenti di 5 besar, Dhika masih tetap eksis di dunia hiburan. Sempat ikut bermain dalam film Manusia Setengah Salmon dan Bajaj Bajuri The Movie, Dhika saat ini juga aktif sebagai penyiar radio di Radio Trax FM Jakarta[4].
Acara Televisi
- Stand Up Comedy Indonesia (Kompas TV) Sebagai peserta tahun 2012
- Stand Up Comedy Show (Metro TV)[5]
- Comic Action (Kompas TV)
- Komedi Spesial (Kompas TV)
- SUPER (Kompas TV)
FTV
- Kutangkap Maling Kudapat Pacar (2015)
- Sudah Pasti Onar (2015)
Filmografi
- Manusia Setengah Salmon (2013)
- Bajaj Bajuri The Movie (2014)
Lihat pula
Pranala luar
- (Indonesia) [Farhan Management]
- (Indonesia) [UPI Bandung]
- (Indonesia) [Traxonsky]
- (Indonesia) [Situs Resmi Kompas TV]
- (Indonesia) [Situs Resmi Metro TV]