Lompat ke isi

Panasonic Awards 1997

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Panasonic Awards 1997 adalah penyelenggaraan pertama mulai dari Panasonic Awards yang telah diberikan sejak tahun 1997. Panasonic Awards merupakan penghargaan bagi insan pertelevisian dalam berbagai kategori yang diselenggarakan sejak pada tanggal hari Jumat, 19 September 1997 mulai malam ini sekitar sejak pada pukul 19:30 WIB di Stadium Plenary Hall dari Wisma Gedungan Jakarta Convention Center di Jalan Jenderal Gatot Subroto dari kawasan Senayan, kelurahan Gelora, kecamatan Tanah Abang, kota Jakarta Pusat serta disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi Indosiar.

Panasonic Awards menjadi favorit sebagian besar penonton televisi yang terjangkau oleh survey Kompas Gramedia. Dalam perhitungan suara yang dilakukan oleh Tabloid Citra untuk Panasonic Awards, Wimar mendapat lebih dari 50.000-suara dari keseluruhan 170.000-suara lebih. Pemenang kedua mendapat 20.000-suara lebih. Panasonic Awards 1997 adalah yang pertama dari event yang diharapkan diadakan tiap tahun, yang memilih acara dan orang favorit dari semua kategori acara televisi di Indonesia. Yang amat membesarkan hati ialah bahwa nominasi dan hasil akhir adalah popular vote, ditentukan oleh pilihan masyarakat yang melibatkan lebih dari 170.000-suara, di luar yang gugur karena kesalahan mengisi. Semacam "People's Choice Award". Berarti lebar, demokratis dan transparan.

Sejarah

Panasonic Awards pertama kali diadakan tahun 1997 atas kerja sama PT. Panasonic Gobel Indonesia dengan tabloid Citra oleh Kompas Gramedia sekarang sudah tidak terbit. Metode penentuan pemenangnya adalah dengan "Jajak Pendapat Citra" yang disebarkan di berbagai media massa untuk kemudian diisi secara tertulis dan dikirimkan kembali oleh masyarakat melalui pos. Menurut Maman Suherman, salah satu penggagas acara ini, Panasonic Awards dimaksudkan untuk mengetahui suara hati rakyat tentang tayangan dan pengisi acara yang menjadi favoritnya. Di luar negeri ajang seperti ini biasa disebut "People's Choice Awards".

Kategori

Kategori Program Acara

Kategori Pemenang Pemegang
Acara Komedi Drama Gara Gara (RCTI) Jimmy Gideon
Acara Komedi Realitas Spontan (SCTV) Komeng
Acara Sinetron Perdana Janjiku (RCTI) Paramitha Rusady
Acara Sinetron Latar Belakang Kebudayaan Si Doel Anak Sekolahan (RCTI) Rano Karno
Acara Berita Seputar Indonesia (RCTI) Helmi Johannes
Acara Dialog Buah Bibir (TPI) Aisyah Amini
Acara Musik Pesta (Indosiar) Hedi Yunus
Acara Kuis Famili 100 Musim 1 (ANTeve) Sonny Tulung
Acara Informasi Cinema Cinema (RCTI) Ira Wibowo
Stasiun Televisi RCTI Muhammad Sjahrul Ralie Siregar
Acara Televisi Seputar Indonesia (RCTI) Adolf Posumah

Kategori Individu

Kategori Pemenang Program
Sutradara Sinetron Latar Belakang Kebudayaan Rano Karno Si Doel Anak Sekolahan (RCTI)
Sutradara Komedi Realitas Septian Dwi Cahyo Spontan (SCTV)
Pembawa Acara Musik Edith Arief Riyanto Video Musik Indonesia (RCTI)
Pembawa Acara Kuis Ani Sumadi Tak Tik Boom (RCTI)
Bintang Komedi Pria Basuki Srimulat (Indosiar)
Bintang Komedi Wanita Ulfa Dwiyanti Spontan (SCTV)
Bintang Drama Pria Rano Karno Si Doel Anak Sekolahan (RCTI)
Bintang Drama Wanita Paramitha Rusady Janjiku (RCTI)
Pembawa Acara Kuis Pria Sonny Tulung Famili 100 Musim 1 (ANTeve)
Pembawa Acara Kuis Wanita Ulfa Dwiyanti Pamoria (TPI)
Pembawa Acara Olahraga Pria Ary Sudarsono RCTI Sports (RCTI)
Pembawa Acara Olahraga Wanita Monica Desideria Lensa Olahraga (ANTeve)
Pembawa Acara Dialog Pria Wimar Witoelar Selayang Pandang (Indosiar)
Pembawa Acara Dialog Wanita Inggrid Widjanarko Dunia Bintang (SCTV)
Pembawa Acara Musik Pria Hedi Yunus Pesta (Indosiar)
Pembawa Acara Musik Wanita Dian Nitami Video Musik Indonesia (RCTI)
Pembawa Acara Anak Pria Yoga Pratama Putra Pesta Ceria (Indosiar)
Pembawa Acara Anak Wanita Enno Lerian Enno Ceria (SCTV)
Pembaca Berita Pria Adolf Posumah Seputar Indonesia (RCTI)
Pembaca Berita Wanita Desi Anwar Nuansa Pagi (RCTI)
Pembawa Acara Informasi Pria Mayong Suryolaksono Cinema Cinema (RCTI)
Pembawa Acara Informasi Wanita Ira Wibowo Cinema Cinema (RCTI)
Bintang Televisi Desy Ratnasari

Referensi

Didahului oleh:
Tidak ada
Panasonic Awards
Musim pertama (1997)
Diteruskan oleh:
Musim kedua (1998)