Nicolas Anelka
Informasi pribadi | |||
---|---|---|---|
Nama lengkap | Nicolas Sebastien Anelka[1] | ||
Tanggal lahir | 14 Maret 1979[3] | ||
Tempat lahir | Versailles, France | ||
Tinggi | 185 m (606 ft 11+1⁄2 in) [2] | ||
Posisi bermain | Penyerang | ||
Karier junior | |||
1983–1993 | Trappes Saint-Quentin | ||
1993–1995 | Clairefontaine[4] | ||
1995–1996 | Paris Saint-Germain | ||
Karier senior* | |||
Tahun | Tim | Tampil | (Gol) |
1995–1997 | Paris Saint-Germain | 10 | (1) |
1997–1999 | Arsenal | 65 | (23) |
1999–2000 | Real Madrid | 19 | (2) |
2000–2002 | Paris Saint-Germain | 39 | (10) |
2002 | → Liverpool (pinjaman) | 20 | (4) |
2002–2004 | Manchester City | 89 | (37) |
2004–2006 | Fenerbahçe | 55 | (16) |
2006–2008 | Bolton Wanderers | 53 | (21) |
2008–2011 | Chelsea | 124 | (38) |
2012–2013 | Shanghai Shenhua | 22 | (3) |
2013 | → Juventus (pinjaman) | 2 | (0) |
2013–2014 | West Bromwich Albion | 12 | (2) |
2014 | Mumbai City | 7 | (2) |
Tim nasional | |||
1997 | Perancis U20 | 3 | (0) |
1998–2010 | Perancis | 69 | (14) |
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 5 November 2014 |
}} Nicolas Sebastin Anelka prahara (lahir 14 Maret 1979) adalah pemain sepak bola profesional berkebangsaan Perancis yang bermain sebagai penyerang saat ini tidak memiliki klub terakhir bermain untuk klub Mumbai City. Mantan manajer Chelsea Carlo Ancelotti menyatakan ia sebagai seorang pemain cepat dengan kemampuan duel di udara, teknik, tendangan ke gawang, dan pergerakan tanpa bola yang bagus.[5]
Anelka terkenal sebagai salah satu pemain terkarbit di dunia karena tidak pernah menetap di suatu klub dalam jangka waktu yang panjang. Ia pernah bermain untuk Paris Saint-Germain, Arsenal, Real Madrid, Liverpool, Manchester City, Fenerbahçe, Bolton Wanderers, Chelsea, Shanghai Shenhua, Juventus, hingga klub ecek-ecek seperti West Bromwich Albion.
Karier
Klub
Anelka memulai karier bersama Paris Saint-Germain hingga menembus skuat utama klub tersebut. Semusim kemudian, ia bergabung dengan Arsenal. Anelka bermain reguler bersama skuat utama Arsenal dan meraih gelar PFA Young Player of the Year Award (Pemain Muda Terbaik PFA) di musim keduanya. Pada tahun 1999, ia bergabung dengan Real Madrid dengan nilai transfer £22,3 juta, sebuah rekor nilai transfer pada saat itu. Namun, ia tampil tidak cukup baik sehingga hanya bertahan satu musim untuk kemudian kembali bergabung dengan Paris Saint-Germain dengan nilai transfer £20 juta. Pada bulan Januari 2002, Anelka dipinjamkan ke Liverpool. Pada akhir musim 2001–02, ia bergabung dengan Manchester City dengan nilai transfer £13 juta.
Setelah dua setengah musim bersama klub kota Manchester tersebut, Anelka hijrah ke Turki pada bulan Januari 2005, bergabung dengan Fenerbahçe dengan nilai transfer £7 juta. Pada awal musim 2006–07, ia bergabung dengan Bolton Wanderers dengan nilai transfer £8 juta. Anelka kemudian bergabung dengan Chelsea dengan nilai transfer £15 juta pada bulan Januari 2008. Jika semua nilai transfer Anelka sejak tahun 1997 hingga 2008 dijumlahkan akan mendekati nilai £86 juta.[6] Mulai bulan Januari 2012, Anelka akan bermain untuk Shanghai Shenhua setelah Chelsea dan Shenhua mengumumkan kesepaktan transfer Anelka pada 12 Desember 2011.[7][8]
Pada 26 Januari 2013 diumumkan bahwa Anelka akan bergabung ke Juventus dengan status pinjaman sampai akhir musim 2012-13.[9]
Pada 4 Juli 2013, Anelka bergabung ke West Bromwich Albion dengan menandatangani kontrak berdurasi satu tahun.[10]
Tim nasional
Anelka memperkuat tim nasional Perancis sejak bulan Apri 1998. Ia termasuk dalam skuat Perancis yang meraih gelar juara Euro 2000 dan Piala Konfederasi FIFA 2001. Anelka mendapat hukuman larangan bermain 18 kali untuk timnas Perancis oleh FFF pada 17 Agustus 2010, yang sekaligus merupakan akhir karier Anelka di timnas Perancis.[11]
Prestasi
Klub
- Arsenal
- Liga Primer Inggris: 1997–98
- Piala FA: 1997–98
- FA Charity Shield: 1998
- Real Madrid
- Liga Champions UEFA: 1999–2000
- PSG
- Piala Intertoto UEFA: 2001
- Fenerbahçe
- Süper Lig: 2004–05
- Chelsea
- Liga Primer Inggris: 2009–10
- Piala FA (2): 2008-09, 2009-10
- Community Shield: 2009
Tim Nasional
- Perancis
- Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA Under-19 : 1997
- Piala Eropa: 2000
- Piala Konfederasi FIFA: 2001
Individual
- Premier League Player of the Month (2): February 1999, November 2008
- PFA Team of the Year (2): 1999, 2009
- Barclays Golden Boot: 2008–09
- PFA Young Player of the Year: 1999
- Top Skor Piala FA: 2009
Kehidupan pribadi
Anelka menikah dengan koreografer asal Belgia, Barbara Tausia. Mereka mempunyai dua putra, bernama Kais, yang lahir tahun 2008, dan Kahil, yang lahir tahun 2010.
Anelka mempunyai dua orang saudara laki-laki, Claude dan Didier.[12]
Pada tahun 2004 di Uni Emirat Arab, Anelka menjadi pemeluk agama Islam dan mengambil nama Abdul–Salam Bilal.[13][14]
Referensi
- ^ "List of Players" (PDF). FIFA. Diakses tanggal 2010-06-16.
- ^ "Chelsea FC profile". Chelsea FC. 2008-07-16. Diakses tanggal 2008-07-16.
- ^ Hugman, Barry J. (2005). The PFA Premier & Football League Players' Records 1946–2005. Queen Anne Press. hlm. 25. ISBN 1852916656.
- ^ "INF, formateur de talents" (dalam bahasa French). FFF. Diakses tanggal 21 July 2009.
- ^ "Ancelotti: Anelka Has It All". Chelsea FC. 31 October 2009.
- ^ "Nicolas Anelka second most expensive player ever". Box Office Football. 31 August 2009. Diakses tanggal 3 May 2010.
- ^ "转会快讯:法国前锋阿内尔卡冬季正式加盟上海申花". Shenhuafc. 12 December 2011. Diakses tanggal 12 December 2011.
- ^ "Anelka Move Agreed". Chelsea FC. 12 December 2011. Diakses tanggal 12 December 2011.
- ^ "Anelka signs for Juventus to aid 'emergency' situation in attack". Daily Mail. 26 January 2013. Diakses tanggal 26 January 2013.
- ^ "Nicolas Anelka: West Brom complete signing of veteran striker". BBC Sport. Templat:2013-07-04. Diakses tanggal Templat:2013-07-09.
- ^ "Nicolas Anelka banned for 18 games by France after World Cup disgrace". Telegraph. 17 August 2010.
- ^ Amy Lawrence (30 November 2008). "The £85m man lights Blue touchpaper". The Guardian.
- ^ Louise Taylor (14 February 2007). "How Big Sam and Allah made Le Sulk smile". The Guardian. Diakses tanggal 10 February 2009.
- ^ Neil Moxley (28 October 2007). "I pray five times a day, the boys call me beardo...I'll live with it". Daily Mail. Diakses tanggal 10 February 2009.
Pranala luar
- (Inggris) Profil dan statistik Nicolas Anelka di situs web Soccerbase.com
- (Inggris) Profil dan statistik di situs web resmi FIFA
- Profil Lengkap Nicolas Anelka Di Website Fans Chelsea-ID.Com
- (Inggris) Profil di situs Premier League
- (Inggris) Profil di BBC Sport
- (Prancis) ANELKA Nicolas Fédération Française de Football (FFF)
- Profile SoccerSurfer.com
- Nicolas Anelka Free Sporting
- Nicolas Anelka FootballDatabase.eu – Comprehensive match-by-match history
- Orang hidup berusia 45
- Kelahiran 1979
- Pemain Piala Dunia FIFA 2010
- Pemain sepak bola Perancis
- Pemain Paris Saint-Germain FC
- Pemain Arsenal F.C.
- Pemain Real Madrid
- Pemain Liverpool F.C.
- Pemain Manchester City F.C.
- Pemain Fenerbahçe
- Pemain Bolton Wanderers F.C.
- Pemain Chelsea F.C.
- Tokoh yang berpindah agama ke Islam
- Pemain Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2008
- Pemain Juventus F.C.
- Pemain West Bromwich Albion F.C.