Autobot
Autobots merupakan kelompok robot protagonis dalam serial ini. Pemimpin mereka adalah Optimus Prime. Mayoritas anggota Autobots adalah robot yang bisa berubah menjadi mobil. Dan hanya dua yang bisa berubah menjadi pesawat terbang yaitu Powerglide dan Seaspray. Sisanya bisa berubah menjadi pesawat UFO (alias piring terbang) yaitu (Cosmos) dan roket pertahanan (Omega Supreme).
Autobots mempunyai teman manusia, mereka antara lain adalah Spike, Carly, dan ayah Spike yang bernama Sparkplug yang kesemuanya merupakan jenius dibidang komputer dan elektronik. Spike bertemu dengan Carly ketika ia bersama Bumblebee bermain video game di kota. Pada serial season ketiga, mereka berdua menikah dan mempunyai seorang anak laki-laki bernama Thomas Witwicky
Autobots memiliki sekutu bernama Dinobots, Aerialbots, Protectobots, dan Technobots.
Autobots Utama
Berikut ini adalah daftar anggota Autobots yang utama, dan sering muncul dalam serial Transformers.
Pimpinan Autobots
- Optimus Prime (mobil: Freightliner COE Tractor Trailer)
- Rodimus Prime (alias Hot Rod) (mobil: Cybertronian RV)
Komandan
- Elita One (mobil: Cybertronian Car)
- Ultra Magnus (mobil: Freightliner COE Carrier Car)
- Alpha Trion (pesawat: Cybertronian Jet)
Teman manusia
Mobil
- Bluestreak (mobil: Nissan 280ZX Turbo)
- Hound (mobil: Mitsubishi J59)
- Ironhide (mobil: Nissan C20 Vanette)
- Jazz(mobil: Porsche 935 Turbo)
- Mirage (mobil: Ligier JS11 F-1 Racing Car) – ahli pendengaran Autobots
- Prowl (mobil: Nissan 280ZX Police Car)
- Ratchet (mobil: Nissan C20 Vanette Ambulance) – ahli kesehatan Autobots
- Sideswipe (mobil: Lamborghini Countach LP500S)
- Sunstreaker (mobil: Supercharged Lamborghini Countach LP500S)
- Trailbreaker (mobil: Toyota Hilux)
- Wheeljack (mobil: Lancia Stratos Turbo)
- Grapple (mobil: Mitsubishi Fuso Crane Truck) – mobil derek
- Hoist (mobil: Toyota Hilux Tow Truck)
- Skids (mobil: Honda City Turbo)
- Smokescreen (mobil: Racing-modified Nissan 280ZX-R) – ahli membuat asap tebal
- Tracks (mobil: Chevrolet Corvette C3)
- Inferno (mobil: Mitsubishi Fuso Fire Truck) – pemadam kebakaran
- Red Alert (mobil: Fire Chief-styled Lamborghini Countach)
- Brawn (mobil: Land Rover Defender)
- Bumblebee (mobil: Volkswagen Beetle) – sahabat setia Spike dan Carli
- Cliffjumper (mobil: Porsche 924 Turbo)
- Gears (mobil: 4x4 Pickup)
- Huffer (mobil: Cab-Over-Engine Semi Truck Cab)
- Windcharger (mobil: Pontiac Firebird Trans-Am)
- Beachcomber (mobil: Dune Buggy)
- Cosmos (pesawat: UFO) – satu-satunya Autobots yang berbentuk piring terbang
- Powerglide (pesawat: A-10 Thunderbolt) – salah satu ahli pengintaian udara
- Seaspray (pesawat: Hovercraft)
- Warpath (jenis: M551 Sheridan tank) – satu-satunya Autobots yang berbentuk tank
- Perceptor (jenis: Mikroskop) – ahli pengamatan dan ilmuwan Autobots
- Omega Supreme (jenis: roket raksasa) – merupakan anggota Autobots yang terkuat, dan hanya bisa disamai oleh Devastator
- Blaster (jenis: Tape recorder) – ahli suara Autobots
Kaset Blaster
Berikut ini adalah daftar kaset yang dikeluarkan dari deck Blaster:
- Eject (Blue Robot)
- Ramhorn (Badak bercula satu)
- Rewind (Black Robot)
- Steeljaw (Singa)
- Grandslam (Tank)
- Raindance (Jet)
Grandslam dan Raindance bisa bergabung menjadi Slamdance.
Dinobots
Dinobots merupakan sekutu terdekat Autobots. Dan mereka masih merupakan tokoh protagonis dalam film kartun ini. Hampir seluruh anggotanya dirancang dan diciptakan di Bumi. Dinobots pada awalnya bersifat liar, sering merusak, dan sulit dikendalikan.
Satu hal yang unik dari Dinobots adalah, hampir semua anggotanya lebih kuat jika berbentuk hewan purba ketimbang jika mereka berubah menjadi robot.
Dan berikut adalah daftar anggota Dinobots:
- Grimlock (jenis: Tyrannosaurus Rex) – Pemimpin Dinobots
- Slag (jenis: Triceratops)
- Sludge (jenis: Apatosaurus)
- Snarl (jenis: Stegosaurus)
- Swoop (jenis: Pteranodon)
Aerialbots
Aerialbots adalah salah satu sekutu Autobots. Mereka diciptakan oleh Optimus Prime setelah melihat Decepticons menciptakan Stunticons. Aerialbots diciptakan dari sisa-sisa pesawat di Cybertron.
Pada awalnya mereka tidak menurut pada Optimus. Namun setelah diberikan beberapa penjelasan, mereka akhirnya sadar bahwa kehidupan di Bumi berbeda dengan di Cybertron..
Aerialbots bisa bergabung dan berubah menjadi Superion. Dan berikut adalah daftar lengkap anggota Aerialbots:
- Silverbolt (pesawat: Concorde) – Pemimpin Aerialbots
- Air Raid (pesawat: F-15 Eagle)
- Fireflight (pesawat: F-4 Phantom)
- Slingshot (pesawat: AV-8B Harrier)
- Skydive (pesawat: F-16 Fighting Falcon)
Protectobots
Grup ini adalah salah satu sekutu Autobots. Mereka bertugas melindungi manusia bumi, baik dari serangan Decepticons ataupun masalah-masalah yang lain. Berikut adalah line-up Protectobots selengkapnya:
- Hot Spot (mobil: truk pemadam kebakaran)
- Blades (helikopter: UH-1 Iroquois)
- First Aid (mobil: ambulan)
- Groove (sepeda motor polisi)
- Streetwise (mobil: Nissan 300ZX)
Seluruh anggota Protectobots bisa begabung menjadi Defensor
Technobots
Grup ini adalah hasil karya Grimlock yang sering dianggap bodoh oleh para anggota Autobots. Grimlock ingin membuktikan bahwa pendapat teman-temannya itu salah.
Technobots sangat pandai menganalisan dan memperhitungkan segala hal yang akan terjadi, baik dalam perang maupun dalam menghadapi suatu masalah.
Berikut adalah daftar anggota Technobots selengkapnya:
- Scattershot (Cybertronian Jet / Kanon Atrileri)
- Afterburner (Sepeda Motor Cybertronian)
- Lightspeed (Cybertronian Car)
- Nosecone (Drill Tank)
- Strafe (Spacefighter dengan dua kanon besar)
Seluruh anggota Technobots bisa bergabung dan berubah menjadi Computron.
Anggota Lain
Pemimpin Independen
- Sky Lynx (jenis: Space Shuttle / Bird / Lynx)
- Wreck-Gar (jenis: Sepeda motor)
Autobots City
- Metroplex (Robot / Battle Station / City)
- Scamper (Cybertronian Car / Robot)
- Slammer (Tank / Tower)
- Six-Gun (Tower/Robot)
Omnibots
- Overdrive (mobil: Ferrari 512 BB)
- Camshaft (mobil: Mazda RX-7)
- Downshift (mobil: Toyota Supra)
Deluxe Vehicles
- Whirl (pesawat: AH-1 Cobra)
- Roadbuster (Military "General Purpose" vehicle)
Clones
- Fastlane (jenis: Dragster)
- Cloudraker (jenis: Jet)
Sparkabots
- Sizzle (jenis: Funny Car)
- Fizzle (jenis: Dune Buggy)
- Guzzle (jenis: Tank)
Monsterbots
- Doublecross (jenis: Naga dua kepala)
- Grotusque (jenis: Sabertooth Winged Tiger)
- Repugnus (jenis: Bug-Like Creature)
Throttlebots
- Chase (mobil: Ferrari Testarossa)
- Freeway (mobil: Chevrolet Corvette)
- Goldbug (mobil: Volkswagen Beetle)
- Rollbar (mobil: Jeep Wrangler)
- Searchlight (mobil: Ford RS200)
- Wideload (mobil: Caterpillar 797B Dump Truck)
Triggerbots
- Backstreet (jenis: Rocket Car)
- Dogfight (jenis: Pesawat X-29)
- Override (jenis: Speedbike)