Lompat ke isi

Kun Anta

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Kun Anta
GenreDrama,Religi, Komedi
PembuatMNC Pictures
DNA Productions
Ditulis olehRina Novita Buchari
SutradaraReka Wijaya Kusuma
PemeranNasar Anuz
Sinyo Riza
Rayensyah Rassya Hidayah
Zoe Jireh
Saskia Baladraf
Naufal Ho
Andero Trinanda
Firdaus Regaldin
Bobby Maulana
Kiwil
Zidni Adam
Mellya Baskarani
Ella Latah
Penggubah lagu temaNathanael Pramudita
Lagu pembukaJadi Diri SendiriHumood Alkhudher
Lagu penutupJadi Diri SendiriHumood Alkhudher
Negara asal Indonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. episode237[1]
Produksi
Produser eksekutifRista Ferina
Rina Novita Buchari
ProduserMasagus Fahri Fahrudin
Janjang Arius A
Lokasi produksi Jakarta, Indonesia
Durasi60 menit (

Senin-Jum'at Jam 09.00-10.45

Minggu Jam 09.00-10.30)
Rumah produksiMNC Pictures
DNA Productions
DistributorMedia Nusantara Citra
MNC Pictures
Rilis asli
JaringanMNCTV
Format gambar4:3 576i
Format audioStereo
RilisJumat, 5 Januari 2018 –
Jumat, 31 Agustus 2018
Acara terkait
Kun Anta 2
Kun Anta 3
Kun Anta Mendadak Santri

Kun Anta merupakan sebuah sinetron yang ditayangkan perdana pada 5 Januari 2018 hingga tamat pada 31 Agustus 2018 dan disiarkan di MNCTV. Sinetron ini di produksi oleh DNA Productions. Sinetron ini disiarkan setiap Senin-Jumat pukul 09.00-10.45, Minggu pukul 09.00-10.30 WIB. Sinetron Kun Anta telah mencapai 237 episode.

Sinopsis

Haikal, perilakunya hiperaktif dan keras kepala membuat orang lain menganggapnya ia anak bandel. Di saat itulah Haikal harus menerima kenyataan dia harus berpisah dari keluarganya untuk masuk ke pesantren. Di pesantren ia menemukan berbagai hal menyenangkan yang lebih mengarahkan Haikal kepada tujuan awalnya, menjadi anak yang berguna.

Pemeran

Pemeran Sebagai Hubungan Watak
Nassar Anuz Haikal Haikal adalah bocah yang sangat bandel, keras kepala dan suka memberontak. Tetapi sebenarnya, Dia adalah anak yang kreatif dan cerdas. Bahkan Haikal adalah anak yang bertanggung jawab. Tritagonis
Bobby Maulana Pak Ustaz Musa Ustaz Musa adalah seorang mantan dari santri Kun Anta. Di sana ia menjadi pengawas yang dikenal Polisi Pesantren. Memiliki sikap yang disiplin dan tegas. Bahkan semua santri di sana pada takut olehnya. Ustaz Musa menyukai Ustaz Nurul. Tritagonis
Rayensyah Rassya Hidayah Asun Asun adalah anak dari orang kaya yang berlatar belakang orang Cina. Dia ini suka perhitungan dan semua hal yang ia lakukan selalu suka diniagakan. Tritagonis
Saskia Baladraf Ayu Ayu adalah gadis yang pintar mengaji dan selalu jadi penengah jika terjadi keributan dari Haikal bersama teman-temannya. Protagonis
Zayyan Sakha Dodot Dodot adalah anak pesantren yang berasal dari keluarga menengah kebawah di Madura. Impiannya untuk jadi seorang Ustaz selebriti agar dapat meninggikan derajat orang tuanya,

Dia juga anak yang penuh semangat, tingkah laku sehari-harinya sering juga meniru cara dan gaya ceramah dari ustaz-ustaz yang tampil di layar kaca.

Protagonis
Sinyo Syamsul Rizal Sobri Sobri adalah anak asli yang menjadi pendatang baru setelah Haikal. Sobri ini menjadi pesaing dari Haikal. Ia anak yang sportif. Cita-cita jadi jago silat dan orang yang sukses.Terkadang cara bicaranya nampak sombong. Tritagonis
Zoe Jireh Butet Butet adalah gadis yang tomboy, pintar dalam silat dan sangat disiplin. Dia juga memiliki suara yang keras. Dia menggunakan Hijab, Nama aslinya adalah Aisyah. Protagonis
Gessy Silvia Umi Hajar/Bu Hajar Umi Hajar adalah istri dari Kyai Amin. Umi telah menganggap semua santrinya adalah anak cucu hingga dianggap sebagai keluarganya. Dia memiliki daya ingat yang tajam. Umi Hajar ini adalah Ibu dari Ustazah Nurul. Protagonis
Kiwil Pakdhe Dayat Pakdhe Dayat adalah paman dari Haikal yang bekerja sebagai kepala kebersihan. Dia lucu dan sangat jujur, selain itu Pakdhe Dayat juga menjadi sahabat terbaik untuk anak-anak. Tetapi terkadang justru anak-anak pesantren suka mengerjainnya. Tritagonis

Mantan Pemeran

penghargaan

Tahun penghargaan kategori hasil
2018 Anugerah Penyiaran Ramah Anak 2018 Sinetron Anak/Remaja Menang

sekuel

Acara ini diterima dengan baik oleh Penonton sehingga musim baru dimulai segera setelah berjudul Kun Anta 2.

Referensi

Pranala luar

http://www.mnctv.com/program/kun-ant