Lompat ke isi

Anak Sekolah

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 20 Oktober 2022 23.58 oleh Just 76 (bicara | kontrib)

Anak Sekolah
Poster resmi
GenreKomedi
PemeranDenny Cagur
Rina Nose
Vicky Prasetyo
Vicky Nitinegoro
Dede Sunandar
Arafah Rianti
Aci Resti
Jolene Marie Rotinsulu
Abdel Achrian
Boiyen
Haruka Nakagawa
David Nurbianto
Lagu pembukaAnak Sekolah
Lagu penutupAnak Sekolah
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Produksi
ProduserYustina Pramita
Durasi75 menit (Senin-Jumat)
Rumah produksiTrans7
DistributorTrans Media
Rilis asli
JaringanTrans7
Format gambarDolby Digital HD 16:9
Format audioStereo
Dolby Digital 5.1
RilisSenin, 13 Desember 2021 (2021-12-13) –
sekarang
Acara terkait
Opera Van Java
Lapor Pak!
Klinik Tendean (di Trans TV)
Kelas Internasional (di NET.)

Anak Sekolah (digayakan dalam identifikasi acara sebagai ANaK SeKOLaH) adalah sebuah acara komedi yang tayang di Trans7 mulai 13 Desember 2021.[1] Program ini mengambil latar belakang sebuah sekolah menengah atas bernama SMA 7 Harapan dengan mengangkat kisah-kisah penuh canda tawa dari para siswanya, baik di dalam maupun luar lingkungan sekolah.

Program ini menampilkan Denny Cagur, Rina Nose, Vicky Prasetyo, Vicky Nitinegoro, Dede Sunandar, Arafah Rianti, Aci Resti, dan Jolene Marie Rotinsulu sebagai murid, Abdel Achrian sebagai guru, serta Furry Setya Raharja, Mpok Alpa, dan David Nurbianto sebagai petugas kantin sekolah dan juga menampilkan bintang tamu yang berbeda setiap episodenya. Program ini dilatarbelakangi akan kerinduan pemirsa terhadap pembelajaran tatap muka di sekolah selama masa pandemi COVID-19.[2][3][4]

Pengisi acara

Pemain Karakter Posisi
Denny Cagur Denny Murid
Rina Nose Nur Gemilang Murid
Chibi Keponakan Nur Gemilang
Bu Een Ibu Nur Gemilang
Erna Sepupu Nur Gemilang
Vicky Nitinegoro Vicky Murid
Tigor Murid
Vicky Prasetyo Tyo Murid
Dede Sunandar Dede Murid
Arafah Rianti Arafah Murid
Aci Resti Aci Bhizer Murid
Jolene Marie Rotinsulu Jolene Murid
Melayu Nicole Nicole Murid
Shakira Jasmine Shasha Murid
Kenta Yamaguchi Kenta Murid
Rigen Mamat Murid
Abdel Achrian Pak Abdel Guru
Nunung Bu Nunung Guru
Boiyen Eliza Penjaga Kantin Sekolah
Furry Setya Raharja Mas Fur Penjaga Kantin Sekolah
David Nurbianto David Penjaga Kantin Sekolah
Mpok Alpa Mpok Alpa Penjaga Kantin Sekolah
Awwe Awwe Penjaga Kantin Sekolah
Desy Genoveva Desy Penjaga Kantin Sekolah
Ichal Kate Ichal Petugas Keamanan Sekolah
Melon Tembok Bang Melon Pedagang Warung luar Sekolah
Sirena Elisabeth Sisil Murid
Tiara Andini Tiara Murid
Rizki Maulana Kimau Murid
Fina Phillipe Fina Penjaga Kantin Sekolah
Poppy Murid
Angie Ang Angie Guru
Dita Fakhrana Dita Anggun Murid
Devina Kirana Devi Murid
Vega Delaga Vega Penjaga kantin
Veronica Vero Murid
Valerie Valerie Murid
Prinsa Shafira Prinsa Penjaga kantin
Angelia tisdella Angie Murid
Jarwo Kwat Bang Jarwo Ayah Nur Gemilang
Bima Prasena Bima Petugas Keamanan Sekolah
Pasha Pasha Petugas Keamanan Sekolah
Suci Sitorus Julia Murid
Fadly Faisal Bang Fadly Petugas kebersihan sekolah
Dara Ayu Dara Murid
Lia Emilia Lia Murid
Amanda Rigby Manda Murid
Opie Kumis Bang Opie Petugas Kebersihan Sekolah
Ananda Omesh Omesh Murid
Oki Rengga Winata Oki Murid
Ananta Rispo Rispo Murid
Chika Jessica Neng Cempaka Murid
Tiyara Ramadhani Neng Rara Murid
Ardit Erwandha Wanda Murid
Dustin Tiffani Johntor Rakusino Bintang Tamu
Anak Bu Nunung
Renaga Tahier Aga Bintang Tamu
Anak Cing Abdel
Aulia Aul murid
Vianty Arvy Vivi Bintang Tamu
Pacar Okki

Crossover

Karakter dari Anak Sekolah beberapa kali tampil di acara-acara sitkom serupa saluran Trans 7 dan Trans TV.

Karakter Jolene (Jolene Marie Rotinsulu) dan Nur Gemilang (Rina Nose) tampil di acara Lapor Pak! pada 23 Februari 2022, menceritakan tentang Nur dan Jolene yang kebut-kebutan di Jalan dan ditangkap oleh Pak Surya.[5]

Karakter Nur tampil di Brownis (Trans TV) menjadi bintang tamu spesial pada 29 Maret 2022.[6]

Karakter yang diperankan Rina Nose seperti Ibu Een, Nur Gemilang dan Chibi juga tampil di beberapa episode Sahur Lebih Segerr yang dipandu Soimah dan Andhika Pratama.[7][8][9]

Karakter Nur tampil kembali di Lapor Pak! : Sidak Bandung, menceritakan tentang Nur yang mendaftarkan diri sebagai seorang polisi.[10]

Pranala luar

Referensi