Milagros (air alkali)
Jenis produk | Air minum dalam kemasan |
---|---|
Produsen |
|
Negara | Indonesia |
Pasar | Indonesia |
Merek dagang terdaftar di | Indonesia |
Situs web | https://milagros.co.id/ |
Milagros adalah sebuah merek air minum dalam kemasan (AMDK) di Indonesia yang secara alami mengandung alkali dan diproduksi oleh PT Milagros Indonesia Megah yang bergerak di bidang direct selling. Uniknya jika biasanya air minum dalam kemasan mengandung banyak mineral, Milagros secara alami mengandung alkali,[1]hal tersebut yang membuat Milagros tersebut spesial dan berbeda. Milagros hadir melayani kebutuhan konsumen Indonesia sejak tahun 2015. Pabrik Milagros sendiri terletak di Jl. Pasar kaliki, Cicendo,Bandung,Jawa Barat.
Sejarah
Berawal dari sumber air yang di temukan oleh K.H Mansyur di kaki Gunung Salak Sukabumi, Jawa Barat, K.H. Mansyur memutuskan untuk membangun sebuah masjid di atas sumber air menggunakan lantai yang terbuat dari kaca. Selang 3 tahun kaca tersebut tidak berlumut, dari situlah muncul ide untuk memanggil ahli pakar hidrologi untuk meneliti sumber air tersebut. Setelah di lakukan penelitian di putuskan bahwa sumber air di kaki gunung salak adalah air alkali dengan pH 9,8 dan anti oksida sebesar -650MV atau setara dengan 14 kali suntik vitamin C. Karena tubuh manusia tidak akan mampu untuk menerima antioksidan yang terlalu tinggi, maka sumber air tersebut dikompres antioksidan nya hingga menjadi -350MV. Dari situlah di dirikan PT. Patra Graha yang pertama kali mengkompres antioksidan yang terkandung dalam sumber air gunung salak tersebut agar bisa di konsumsi oleh tubuh manusia yang sekarang di kenal dengan merek dagang Milagros yang di produksi oleh PT. Milagros Indonesia Megah sejak tahun 2015[2]
Produk
- Milagros (air alkali)
- PET (botol) : 612 ml.
Penghargaan
- Pada tahun 2020, PT Milagros Indonesia Megah meraih Anugerah PWI Kota Bogor, Dinobatkan Sebagai Pejuang Kemanusiaan dan kesetiakawanan Sosial, dalam hal membantu penanganan pandemi Covid19 di Indonesia juga wilayah Bogor.[3]
- Pada Juli 2020 Milagros kembali memperoleh penghargaan The Superior Taste Award 2020 sebagai Produk Luar Biasa **. Dengan perolehan angka 90% sebagai produk minuman yang berkualitas tinggi. Oleh International Taste Institute.[4]
Rujukan
- ^ Liputan6.com (2022-02-08). "10 Manfaat Milagros Untuk Kesehatan, Cegah Kerusakan Sendi dan Kanker". liputan6.com. Diakses tanggal 2022-10-19.
- ^ "Air Milagros Terbuat Dari Apa". Distributor Alat Pengukur Bergaransi Resmi. 2018-01-29. Diakses tanggal 2022-10-21.
- ^ Bunai, R. Z. (2020-12-16). "PT Milagros Indonesia Megah Raih Penghargaan Anugerah PWI Kota Bogor 2020". Bogor Online (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-10-19.
- ^ "PT Milagros Putra mandiri | Milagros, Alkaline Water". www.taste-institute.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-10-19.