Rabi'ah Jamil
Hj. Rabi'ah Jamil (Ejaan Republik: Rabi'ah Djamil, (1920-1999) adalah ulama, politikus, dan aktivis perempuan Indonesia.[1] Kata “Jamil” di ujung namanya diambil dari nama ayahnya, Syekh Muhammad Jamil Jaho, seorang ulama besar yang mendirikan MTI Jaho dan organisasi Persatuan Tarbiyah Islamiyah bersama para sahabatnya, seperti Syekh Sulaiman Arrasuli, Syekh Abbas Qadhi Ladang Laweh, dan Syekh Abdul Wahid Asshalihi Tobek Godang.
Kehidupan Pribadi
Rabiah Djamili lahir di Jaho, X Koto, Tanah Datar, Sumatra Barat tahun 1920. Ummi Rabi'ah Jamil adalah istri dari Abuya Muda Waly, ulama besar Aceh yang mendirikan Dayah Darussalam Labuhan Haji. Bersama istrinya yang kedua inilah, Abuya Muda Waly berangkat ke Makkah untuk menunaikan ibadah haji selama tiga bulan. Syeikh Mudo Waly dan Syeikhah Rabi'ah Jamil dikaruniai dua putra dari pernikahan mereka yaitu H. Ahmad Waly, BA dan H. Mawardy Waly, MA.[2]
Aktivitas
Rabiah juga mendirikan lembaga madrasah perempuan dan dia sempat memimpinnya dari tahun 1937 sampai 1982. Sampai saat ini, madrasah ini masih menjadi salah satu madrasah perempuan di Jaho yang mengintegrasikan antara pendidikan umum dan agama, serta mempunyai keterampilan dalam membaca kitab-kitab klasik berbahasa Arab. Alumni dari sekolah ini telah menyebar dimana-mana dan bahkan ada yang melanjutkan pendidikan ke luar seperti dibeberapa negara Timur Tengah.
Rabiah Djamil pernah menetap di Aceh, karena dibawa oleh suaminya Muhammad Abdullah Wali yang memimpin salah satu pondok pesentren ternama di negeri Serambi Mekah itu. Ketika di Aceh Rabiah juga terlibat dalam memajukan pendidikan dan pendidikan perempuan di pesentren itu, sehingga sampai sekarang di Aceh Rabiah masih terkenal dengan sebutan Umi Padang. Jika ada di Aceh yang menyebut Umi Padang, Rabiahlah itu orangnya.Pada tahun 1940-an, Rabiah kembali ke Jaho dan aktif membenahi madrasah perempuan kembali, disamping aktif berdakwah, berorganisasi dan berpolitik. Keaktifan itu tidak heran menjadikan Rabiah pada 1955-1967 menjadi anggota MPRS ( Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara). Karir politik sangat cemerlang pada masa itu, mungkin Rabiahlah perempaun Minang yang waktu itu menjadi angora MPRS.
ulama perempuan yang aktif berdakwah di Sumatera Barat dan pernah menjadi anggota MPRS perempuan pertama dari Sumbar tahun 1955-1967 serta merupakan putri Maulana Syaikh Muhammad Jamil Jaho salah seorang ulama pendiri PERTI dan pendiri Ponpes MTI Jaho. Ummi Rabiah lahir pada tahun 1920 di Jaho, Tambangan, Tanah Datar, Padang Panjang dan meninggal pada tahun 1999. Ia merupakan pimpinan Ponpes MTI Jaho pada 1938-1958 (khusus putri), 1962-1971 (putra putri) dan 1971-1979 (khusus putri).[3]
Rujukan
- ^ Sastra, Destia. "Rabiah Jamil, Anggota MPRS Perempuan Pertama Berasal Dari Tanah Datar". BAKABA | Bangun Karakter Bangsa. Diakses tanggal 2022-11-09.
- ^ El-Sakandary, Nurkhalis Mukhtar (2020-07-08). "Syekh Muhammad Jamil Jaho: Ulama, Tokoh PERTI dan Guru Syekh Muda Waly Al-Khalidy". Ranah Pertalian Adat dan Syarak. Diakses tanggal 2022-11-09.
- ^ Nawafil, Rozal (2021-06-10). "Abuya Mawardi Waly, Ulama Perti yang Alim Nan Sufi". Ranah Pertalian Adat dan Syarak. Diakses tanggal 2022-11-09.