Pertempuran Hostomel
Pertempuran Hostomel | |||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Bagian dari Invasi Rusia ke Ukraina 2022 dalam Perang Rusia-Ukraina | |||||||
Korban dari pihak Rusia dan kendaraan lapis baja yang hancur, setelah pertempuran di Hostomel, 4 Maret 2022. | |||||||
| |||||||
Pihak terlibat | |||||||
Rusia | Ukraina | ||||||
Tokoh dan pemimpin | |||||||
Andrei Sukhovetsky † |
Valeriy Chybineyev † Mamuka Mamulashvili[3] | ||||||
Pasukan | |||||||
Garda Nasional Rusia |
Garda Nasional Ukraina
Direktorat Intelijen Utama[4]
|
Pertempuran Hostomel adalah pertempuran yang memperebutkan kendali atas kota Hostomel antara angkatan bersenjata Rusia dan Ukraina selama terjadinya peristiwa invasi Rusia ke Ukraina tahun 2022. Sebagai bagian dari serangan Kyiv, pasukan Rusia mengingikan kendali atas Hostomel, Bucha dan Irpin untuk mengelilingi dan mengepung ibukota Ukraina, Kyiv dari barat.[8][9] Administrasi Negara Oblast Kyiv menyatakan bahwa Hostomel, Irpin, Bucha, Vyshhorod dan jalan raya M06 disebut sebagai tempat yang paling berbahaya di Oblast Kyiv karena intensitas serangan di Kyiv.[10]
Pendahuluan
Pada 24 Februari 2022, pasukan lintas udara Rusia, tiba menggunakan helikopter dan bertempur melawan pasukan Ukraina untuk menguasai Bandar Udara Hostomel. Awalnya pasukan Ukraina menghalau pasukan lintas udara Rusia dari wilayah Bandar Udara, tetapi mereka kemudian diserang oleh pasukan bala bantuan Rusia. Pada 25 Februari 2022, pasukan Rusia merebut kembali bandara Hostomel dari Ukraina. Akibatnya, pertempuran bergeser dari kawasan bandara ke kota terdekat, saat pasukan Rusia mulai membangun basis kedudukan di Hostomel dan menekan gerak maju mereka.[11][12]
Pertempuran
25-28 Februari 2022
Setelah pertempuran di bandara, pasukan Ukraina dan Rusia mulai terlibat pertempuran di sekitar Hostomel.[12] Terdapat video yang tersebar melalui media sosial yang menunjukkan Tank Rusia terbakar di pinggiran kota dan Helikopter Mi-24 Ukraina yang berada di atas area perumahan, menembakkan roket ke posisi pasukan Rusia.[11] Pasukan Kadyrovit dilaporkan telah bergerak ke pinggiran kota atau ke bandara dalam persiapan untuk membunuh presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy. Dinas Keamanan Ukraina melaporkan bahwa konvoi pasukan Kadyrovit terdiri dari lebih dari 250 peralatan dan lebih dari 1.500 "prajurit terbaik Republik Chechnya". Intelijen Ukraina menyatakan bahwa mereka menerima laporan tersebut dari elemen FSB yang menentang invasi.[5][6]
Berdasarkan laporan intelijen sebelumnya, pada 26 Februari 2022, pasukan Ukraina mengadang dan menumpas kelompok penyerang Chechnya yang ditugaskan untuk menghabisi Presiden Zelenskyy. Sementara di tempat lain, UAV Ukraina memperlihatkan dua lokasi di dekat Hostomel, tempat para prajurit Chechnya berkumpul. Garda Nasional Ukraina dan Grup Alpha kemudian menyerang lokasi tersebut dan menghancurkan kendaraan lapis baja Rusia. Menurut pejabat Ukraina, Magomed Tushayev, seorang Jenderal Chechnya dan kepala Resimen Bermotor ke-141 yang disebut dengan Kadyrovit dari Garda Nasional Rusia, tewas dalam serangan tersebut.[5][6][13][14][15] Pasukan Ukraina melaporkan bahwa serangan tersebut mengakibatkan banyak jatuhnya korban dari pasukan Kadyrovit.[5][6]
Referensi
- ^ Borden, Anthony (3 Juni 2022). "Return to Hostomel" (dalam bahasa Inggris). Insitute For War & Peace Reporting. Diakses tanggal 23 November 2022.
- ^ Marson, James (3 Maret 2022). "Putin Thought Ukraine Would Fall Quickly. An Airport Battle Proved Him Wrong" (dalam bahasa Inggris). Wall Street Journal. Diakses tanggal 23 November 2022.
- ^ a b Blatchford, Andy (24 Maret 2022). "Band of others: Ukraine's legions of foreign soldiers are on the frontline" (dalam bahasa Inggris). Politico. Diakses tanggal 31 Maret 2022.
- ^ a b c d "ЗСУ взяли під контроль Гостомель – розвідка" [Intelijen: Angkatan Bersenjata Mengambil alih Hostomel]. Ukrinform (dalam bahasa Ukraina). 4 Maret 2022. Diakses tanggal 19 Maret 2022.
- ^ a b c d Рагуцкая, Лилия (1 Maret 2022). "Кадыровцев, которые ехали напасть на Зеленского, уничтожили, – детали разведки" [Detail Intelijen: Kadyrovit yang akan menyerang Zelenskyy dihancurkan]. Obozrevatel (dalam bahasa Rusia). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2 Maret 2022. Diakses tanggal 19 Maret 2022.
- ^ a b c d "ЗСУ знищили кадирівців, що планували вбити Зеленського – розвідка" [Intelijen: Angkatan Bersenjata menghancurkan Kadyrovit yang akan membunuh Zelenskyy]. Pravda (dalam bahasa Ukraina). 1 Maret 2022. Diakses tanggal 20 November 2022.
- ^ Gravish, Anatoly (3 Mei 2022). "«Хлопці, суто цивільні, мало не під час бою гуглили, як користуватися зброєю»: розповідь учасника партизанського руху" [Kisah partisipan dalam Gerakan Partisan: Anak Muda, Warga Sipil, Googling Bagaimana Cara Menggunakan Senjata Selama Pertempuran]. fakty.ua (dalam bahasa Rusia). Diakses tanggal 22 November 22.
- ^ "Latest Military Situation in Ukraine, 27 Februari 2022 (Map Update)". Islamic World News (dalam bahasa Inggris). 27 Februari 2022. Diakses tanggal 18 Maret 2022.
- ^ Clark, Mason; Barros, George; Stepanenko, Kateryna (27 Februari 2022). "Russia-Ukraine Warning Update: Russian Offensive Campaign Assessment, February 27, 2022". Critical Threats (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 18 Maret 2022.
- ^ "Буча, Ірпінь, Гостомель: Кулеба назвав найнебезпечніші місця Київської області" [Bucha, Irpin, Gostomel: Kuleba menyebut tempat paling berbahaya di wilayah Kyiv]. Depo Kyiv (dalam bahasa Ukraina). 2 Maret 2022. Diakses tanggal 18 Maret 2022.
- ^ a b Roblin, Sebastien (25 Februari 2022). "Pictures: In Battle For Hostomel, Ukraine Drove Back Russia's Attack Helicopters And Elite Paratroopers". 19FortyFive (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 18 Maret 2022.
- ^ a b ТИЩЕНКО, КАТЕРИНА (25 Februari 2022). "В районе Гостомеля, Ворзеля и Бучи идут бои – Арестович" [Ada pertempuran di area Gostomel, Vorzel dan Bucha - Arestovich]. Pravda (dalam bahasa Ukraina). Diakses tanggal 19 Maret 2022.
- ^ "Під Гостомелем розгромили колону російського спецназу: це були "кадировці"" [Percakapan yang disadap dari penjajah: Banyak Mayat, Kita Sedang Dihancurkan]. 24tv (dalam bahasa Rusia). 26 Februari 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 Februari 2022. Diakses tanggal 18 Maret 2022.
- ^ Weinthal, Benjamin (1 Maret 2022). "Pro-Putin Chechen general who led 'gay purge' killed in Ukraine". The Jerusalem Post (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 18 Maret 2022.
- ^ РОЩІНА, ОЛЕНА (27 Februari 2022). "Біля Гостомеля розгромили спецпідрозділ чеченців – ЗМІ" [Sebuah Unit Khusus, Dikalahkan Dekat Gostomel - ZMI]. Pravda (dalam bahasa Ukraina). Diakses tanggal 19 Maret 2022.