Gunung Hermon
Gunung Hermon | |
---|---|
bahasa Arab: Jabal ash-Shaykh bahasa Ibrani: Har Hermon | |
Titik tertinggi | |
Ketinggian | 2.814 m (9.232 ft) |
Puncak | 1.804 m (5.919 ft) |
Koordinat | 33°24′58″N 35°51′27″E / 33.41611°N 35.85750°E |
Geografi | |
Letak | Suriah Lebanon Dataran Tinggi Golan yang berada di bawah kekuasaan Israel |
Gunung Hermon (33°24′58″N 35°51′27″E / 33.41611°N 35.85750°E; bahasa Arab: جبل الشيخ, Jabal el-Shaykh, bahasa Ibrani: הר חרמון, Har Hermon) adalah gunung yang terletak di pegunungan Anti-Lebanon. Tinggi gunung ini adalah 2.814 m (9.232 kaki) di atas permukaan laut. Puncak gunung ini berada di perbatasan antara Suriah dan Lebanon.[1]
Geografi
[sunting | sunting sumber]Gunung Hermon sebenarnya adalah sederetan pegunungan dengan tiga puncak terpisah yang kurang-lebih sama tingginya. Pegunungan Anti-Lebanon membentang kira-kira sepanjang 150 km (93 mi) dalam arah timur laut ke barat daya, sejajar dengan pengunungan Lebanon di sebelah baratnya. Pegunungan Hermon mencakup wilayah sekitar 1000 km², di mana 70 km² berada di bawah pengawasan Israel. Sebagian besar daerah Gunung Hermon yang termasuk Dataran Tinggi Golan meliputi cagar alam "Hermon nature reserve".
Gunung ini merupakan salah satu sumber geografis terbesar di daerah tersebut. Karena ketinggiannya, gunung itu menangkap sejumlah besar curah hujan di daerah yang tergolong sangat kering di dunia ini. Batu kapur zaman Jurassic dipecahkan oleh garis gempa dan saluran berisi cairan sehingga membentuk topografi karst. Gunung Hermon mempunyai musim dingin dan semi di mana salju menutupi seluruh tiga puncaknya sepanjang tahun. Air yang mencair dari puncak gunung bersalju di sebelah barat dan selatan meresap ke dalam saluran dan lubang-lubang di bebatuan, muncul sebagai mata air di kaki gunung, dan membentuk sungai-sungai. Aliran-aliran ini kemudian menyatu menjadi Sungai Yordan. Di samping itu, permukaan yang subur di bawah garis salju menyebabkan banyaknya tumbuhan pinus, ek, poplar dan berbagai pohon lainnya, serta perkebunan-perkebunan anggur.
Mata air dan gunung itu sendiri diperebutkan oleh sejumlah negara di daerah itu mengenai penggunaan airnya. Gunung Hermon juga disebut "gunung bersalju" ("snowy mountain, mountain of snow") dan "gunung beruban" ("gray-haired mountain"). Juga disebut "mata bangsa" ("the eyes of the nation") di Israel, sebab ketinggiannya menjadikannya tempat sistem peringatan bahaya dini untuk negara tersebut.
Peninggalan sejarah
[sunting | sunting sumber]Dalam Epos Gilgames ditulis bahwa tokoh utamanya, Gilgames, melintasi Gunung Hermon, yang disebut Saria oleh orang Sumeria, "Saria dan Lebanon bergetar pada saat tumbangnya pohon-pohon cedars".[2][3] Dalam Kitab Henokh, Gunung Hermon adalah tempat turunnya malaikat-malaikat yang sesat dari golongan Grigori (disebut "Watcher") ke bumi. Mereka bersumpah pada gunung itu bahwa mereka akan mengambil istri dari antara anak-anak perempuan manusia dan menanggung kutukan bersama atas dosa mereka (Henokh 6). Puncak gunung itu disebut Saphon dalam naskah Ugarit sebagai lokasi istana dewa Baal dalam suatu mitos mengenai dewa Attar.[4][5] Kitab 1 Tawarikh menyebutkan Gunung Hermon sebagai tempat kediaman suku Manasye di mana Hefer, Yisei, Eliel, Azriel, Yeremia, Hodawya dan Yahdiel merupakan kepala-kepala puak mereka masing-masing.[6]
Iklim
[sunting | sunting sumber]Data iklim Hermon (1640 meter di atas permukaan laut) | |||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Bulan | Jan | Feb | Mar | Apr | Mei | Jun | Jul | Agt | Sep | Okt | Nov | Des | Tahun |
Rata-rata tertinggi °C (°F) | 4.3 (39.7) |
5.0 (41) |
7.6 (45.7) |
12.0 (53.6) |
16.0 (60.8) |
19.4 (66.9) |
21.6 (70.9) |
21.7 (71.1) |
19.1 (66.4) |
15.3 (59.5) |
10.2 (50.4) |
6.1 (43) |
13.19 (55.75) |
Rata-rata harian °C (°F) | 1.2 (34.2) |
1.9 (35.4) |
4.1 (39.4) |
7.5 (45.5) |
11.2 (52.2) |
14.5 (58.1) |
16.8 (62.2) |
16.7 (62.1) |
14.3 (57.7) |
11.2 (52.2) |
7.0 (44.6) |
3.3 (37.9) |
9.14 (48.46) |
Rata-rata terendah °C (°F) | −1.8 (28.8) |
−1.2 (29.8) |
0.6 (33.1) |
3.1 (37.6) |
6.4 (43.5) |
9.6 (49.3) |
12.0 (53.6) |
11.8 (53.2) |
9.5 (49.1) |
7.2 (45) |
3.7 (38.7) |
0.5 (32.9) |
5.12 (41.22) |
[butuh rujukan] |
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]- Bagian Alkitab yang berkaitan: Mazmur 133, Amos 4
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "ACME Mapper terrain display". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-06. Diakses tanggal 2010-06-20.
- ^ Rivka Nir; R. Mark Shipp (December 2002). Of dead kings and dirges: myth and meaning in Isaiah 14:4b-21. BRILL. hlm. 10–, 154. ISBN 978-90-04-12715-9. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-08-10. Diakses tanggal 15 June 2011.
- ^ Oxford Old Testament Seminar p. 9 & 10; John Day (2005). Temple and worship in biblical Israel. T & T Clark. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-08-10. Diakses tanggal 18 June 2011.
- ^ John C. L. Gibson; Nick Wyatt; Wilfred G. E. Watson (1996). Ugarit, religion and culture: proceedings of the International Colloquium on Ugarit, religion and culture, Edinburgh, July 1994 : essays presented in honour of Professor John C.L. Gibson. Ugarit-Verlag. ISBN 978-3-927120-37-2. Diakses tanggal 20 June 2011.
- ^ Manfried Dietrich; Oswald Loretz (1996). Ugarit-Forschungen, p. 236. Verlag Butzon & Bercker. ISBN 978-3-7887-1588-5. Diakses tanggal 20 June 2011.
- ^ 1 Tawarikh 5:23–24