Bahasa Jawa Banyumasan
Dialek Banyumas atau Dialek Banyumasan adalah dialek bahasa Jawa yang dipergunakan di wilayah barat Jawa Tengah, Indonesia. Beberapa kosakata dan dialeknya juga dipergunakan di Banten utara serta daerah Cirebon-Indramayu. Dialek ini agak berbeda dibanding dialek bahasa Jawa lainnya. Hal ini disebabkan dialek Banyumasan merupakan dialek yang masih berhubungan erat dengan bahasa Jawa Kuna (Kawi).
Bahasa Banyumasan
Basa mBanyumasan | |||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Dituturkan di | Wilayah Banyumasan (Jawa, Indonesia) | ||||||
Wilayah | Banyumasan | ||||||
Penutur | 12 - 15 juta | ||||||
| |||||||
Status resmi | |||||||
Bahasa resmi di | - | ||||||
Diatur oleh | - | ||||||
Kode bahasa | |||||||
ISO 639-1 | - | ||||||
ISO 639-2 | bany | ||||||
ISO 639-3 | – | ||||||
Glottolog | bany1247 [1] | ||||||
Portal Bahasa | |||||||
Dialek Banyumasan terkenal dengan cara bicaranya yang khas. Dialek ini disebut Banyumasan karena dipakai oleh masyarakat yang tinggal di wilayah Banyumasan.
Seorang ahli bahasa, E.M. Uhlenbeck, dalam bukunya A Critical Survey of Studies on the Languages of Java and Madura (1964, Den Haag, Martinus Nijhoff), mengelompokan dialek-dialek yang dipergunakan di wilayah barat dari Jawa Tengah sebagai kelompok (rumpun) bahasa Jawa bagian barat (Banyumasan, Tegalan, Cirebonan dan Banten Utara). Kelompok lainnya adalah bahasa Jawa bagian Tengah (Surakarta, Yogyakarta, Semarang dll) dan kelompok bahasa Jawa bagian Timur.
Kelompok bahasa Jawa bagian barat (harap dibedakan dengan Jawa Barat/Bahasa Sunda) inilah yang sering disebut bahasa Banyumasan (ngapak-ngapak).
Dibandingkan dengan bahasa Jawa dialek Yogyakarta dan Surakarta, dialek Banyumas banyak sekali bedanya. Perbedaan yang utama yakni akhiran 'a' tetap diucapkan 'a' bukan 'o'. Jadi jika di Solo orang makan dengan 'sego', di wilayah Banyumasan orang makan dengan 'sega'. Selain itu, kata-kata yang berakhiran huruf mati dibaca penuh, misalnya kata enak oleh dialek lain bunyinya ena, sedangkan dalam dialek Banyumasan dibaca enak dengan suara huruf 'k' yang jelas. Oleh karena itu Dialek Banyumasan juga dikenal dengan bahasa Ngapak atau Ngapak-ngapak.
Sejarah
Menurut para pakar bahasa, sebagai bagian dari bahasa Jawa maka dari waktu ke waktu, bahasa Banyumasan mengalami tahap-tahap perkembangan sebagai berikut:
- Abad ke-9 - 13 sebagai bagian dari bahasa Jawa kuno
- Abad ke-13 - 16 berkembang menjadi bahasa Jawa abad pertengahan
- Abad ke-16 - 20 berkembang menjadi bahasa Jawa baru
- Abad ke-20 - sekarang, sebagai salah satu bahasa Jawa modern.
(Tahap-tahapan ini tidak berlaku secara universal) Tahap-tahapan perkembangan tersebut sangat dipengaruhi oleh munculnya kerajaan-kerajaan di pulau Jawa yang juga menimbulkan tumbuhnya budaya-budaya feodal. Implikasi selanjutnya adalah pada perkembangan bahasa Jawa yang melahirkan tingkatan-tingkatan bahasa berdasarkan status sosial. Tetapi pengaruh budaya feodal ini tidak terlalu signifikan menerpa masyarakat di wilayah Banyumasan, terbukti dari kemampuan mereka untuk tetap mempertahankan kosakata-kosakata dari bahasa Jawa kuno. Itulah sebabnya pada tahap perkembangan di era bahasa Jawa modern ini, terdapat perbedaan yang cukup mencolok antara bahasa Banyumasan dengan bahasa Jawa standar sehingga di masyarakat Banyumasan timbul istilah bandhekan untuk merepresentasikan gaya bahasa Jawa standar, atau biasa disebut bahasa wetanan (timur).
Menurut M. Koderi (salah seorang pakar budaya & bahasa Banyumasan), kata bandhek secara morfologis berasal dari kata gandhek yang berarti pesuruh (orang suruhan/yang diperintah), maksudnya orang suruhan Raja yang diutus ke wilayah Banyumasan. Para pesuruh ini tentu menggunakan gaya bahasa Jawa standar (Surakarta / Yogyakarta) yang memang berbeda dengan bahasa Banyumasan.
Dialek-dialek Bahasa Jawa bagian barat
Terdapat 4 sub-dialek utama dalam dialek Banyumasan yaitu Wilayah Utara (Tegalan), Wilayah Selatan (Banyumasan), Wilayah Cirebon - Indramayu (Cirebonan) dan Banten Utara.
Wilayah Utara
Dialek Tegalan dituturkan di wilayah utara, antara lain Tanjung, Ketanggungan, Larangan, Brebes, Slawi, Moga, Pemalang, Surodadi dan Tegal.
Wilayah Selatan
Dialek ini dituturkan di wilayah selatan, antara lain Bumiayu, Karang Pucung, Cilacap, Nusakambangan, Kroya, Ajibarang, Purwokerto, Purbalingga, Bobotsari, Banjarnegara, Purwareja, Kebumen and Gombong.
Cirebon - Indramayu
Dialek ini dituturkan di sekitar Cirebon, Jatibarang dan Indramayu. Secara administratif, wilayah ini termasuk dalam propinsi Jawa Barat.
Banten Utara
Dialek ini dituturkan di wilayah Banten utara yang secara administratif termasuk dalam propinsi Banten.
Selain itu terdapat beberapa sub-sub dialek dalam bahasa Banyumasan, antara lain sub dialek Bumiayu dan lain-lain.
Kosakata
Sebagian besar kosakata asli dari bahasa ini tidak memiliki kesamaan dengan bahasa Jawa standar (Surakarta/Yogyakarta) baik secara morfologi maupun fonetik.
Banten Utara | Cirebonan | Banyumasan & Tegalan | Jawa Standar | Indonesia |
sire | sira/rika | sira/rika | kowe | kamu |
pisan | pisan | pisan | banget | sangat |
keprimen | kepriben | keprimen/kepriben | piye | bagaimana |
Kosakata lainnya
- Inyong ==> aku
- Gandhul ==> pepaya
- Rika ==> kamu
Pranala luar
- (Indonesia) hanacaraka.fateback.com - Dialek Banyumas (logat Banyumas) dapat dilihat keterangannya secara gamblang pada kamus Dialek Banyumas-Indonesia
- ^ Hammarström, Harald; Forkel, Robert; Haspelmath, Martin, ed. (2023). "Bahasa Banyumasan". Glottolog 4.8. Jena, Jerman: Max Planck Institute for the Science of Human History.