Gereja Presbiterian (AS)
Gereja Presbyterian di Amerika Serikat -- dalam bahasa Inggris dan selanjutnya disebut: Presbyterian Church (U.S.A.) atau PC(USA) -- adalah sebuah denominasi arus utama Kristen Protestan di Amerika Serikat. Gereja ini adalah bagian dari keluarga Reformasi dalam Protestantisme, yang berasal dari cabang Reformasi Protestan yang dimulai oleh Yohanes Calvin. Gereja ini adalah denominasi Presbyterian terbesar di AS dan didirikan pada 1983 melalui penggabungan dari gereja Presbyterian sebelumnya, yaitu Presbyterian Church in the United States, sebuah cabang selatan dari Presbyterianisme Amerika, dan United Presbyterian Church in the United States of America, cabang utaranya. Gereja yang menyatu ini mempunyai sekitar 2,4 juta anggota, 11.100 gereja anggota, dan 14.000 pendeta yang ditahbiskan. Kantor denominiasinya terletak di [[Louisville, Kentucky. Gereja ini adalah anggota Dewan Gereja-gereja Nasional Amerika Serikat.
Struktur
Konstitusi
Konstitusi PC(USA) terdiri atas dua bagian: Bagian I, Kitab Konfesi dan Bagian II, Kitab Tata Gereja. Kitab Konfesi memberikan garis besar kepercayaan PC(USA) dengan memberikan kredo-kredo atau pengakuan iman yang dipegang oleh Gereja ini. Yang melengkapinya adalah Kitab Tata Gereja yang menguraikan organisasi dan fungsi-fungsi Gereja pada semua tingkatan. Kitab Tata Gereja dibagi ke dalam tiga bagian: Bentuk Kepemimpinan, Aturan Tata Ibadah, dan Aturan-aturan Disiplin.
Badan-badan kepemimpinan
Presbyterian Church (USA) mempunyai bentuk kepemimpinan perwakilan yang dikenal sebagai politi presbyterian, dengan empat tingka kepemimpinan dan administrasi di dalam Kitab Tata Gereja. Badan-badan kepemimpinannya adalah sebagai berikut:
- Majelis jemaat
- Klasis
- Sinode
- Persidangan Umum
Pada tingkat jemaat, badan kepemimpinannya disebut Majelis Jemaat (bahasa Inggris: Session). Majelis jemaat terdiri atas pendeta jemaat dan semua penatua yang sedang aktif menjabat (dipilih oleh sebuah komisi nominasi dan diangkat oleh seluruh anggota jemaat). Rapat-rapat majelis jemaat dipimpin oleh pendeta dan risalatnya dicatat oleh sekretaris (bahasa Inggris: clerk) yang dipilih. Majelis jemaat juga mengaasi pekerjaan diaken, sebuah kelompok pada tingkat jemaat yang tugasnya adalah "melayani mereka yang membutuhkan, yang sakit, yang kesepian dan siapapun yang mungkin menghadapi permasalahan baik yang ada di dalam maupun di luar komunitas iman."
Rujukan
Bacaan lebih lanjut
- The reunion of the old and newschool Presbyterian churches, oleh Charles Hodge. ISBN 1418196800. Michigan Historical Reprint Series.
- Thompson, E.T. Presbyterians in the South, 3 vols. Richmond, VA: John Knox
- The Presbyterian Church Welcomes You, oleh Maynard Pittendreigh. ISBN 1410719014 [1].
- Presbyterian Historical Society Publications. [2].
Lihat pula
- Gereja-gereja Bersatu di dalam Kristus
- Presbyterian Church in America
- Cumberland Presbyterian Church
- Associate Reformed Presbyterian Church
- Ujian penahbisan
- Perhimpunan Sekolah Tinggi dan Universitas Presbyterian