Bahasa Tswana
Bahasa Tswana atau juga dikenal sebagai Setswana adalah bahasa yang dituturkan di Botswana dan sekitarnya. Bahasa Tswana dipertuturkan secara meluas di Afrika Selatan, terutamanya di Botswana dan di Afrika Selatan di Tanjung Utara, Negeri Vrijstaat ("Negeri Bebas") pusat dan di barat dan di Daerah Barat Laut. Terdapat juga sejumlah penutur di Namibia.
Sejarah
Setswana merupakan bahasa Sotho pertama yang mempunyai bentuk tulisan. Pada tahun 1806, Heinrich Lictenstein menulis mengenai Bahasa Beetjuana. Pada 1815, John Cambell menulis perkataan Bootchuana dan diikuti oleh Burchell yang menulis mengenia Botswana pada tahun 1824. Dr. Robert Moffat dari London Missionary Society tiba di kalangan Batlhaping di Kudumane pada tahun 1818, dan dia membangun sekolah pertama bagi Botswana. Pada tahun 1825, dia menyadari bahawa dia perlu menulis dan menggunakan bahasa Tswana dalam pengajarannya. Dia habis menterjemahkan Injil Lukas pada tahun 1830, Perjanjian Baru pada 1840 dan Perjanjian Lama pada 1857.
Penutur Setswana, bahasa Motswana pertama yang menyumbang kepada sejarah Setswana bertulis adalah Sol D.T. Plaatje, yang dengan bantuan Professor Jones menulis Tones of Secwana Nouns pada tahun 1929. Perjanjian Baru dan Mazmur diterjemahkan pada tahun 1963 dan pada tahun 1910 bibliografi dan keseluruhan Alkitab diterjemahkan ke dalam bahasa Tswana pada tahun 1970.
Klasifikasi
Keluarga: Bantu (atau lebih tepat Ntu) Kelompok: Bantu Tenggara (atau lebih tepat Ntu) Subkelompok: Sotho
Varietas: Bahasa berkait termasuk Sekgalagadi di Botswana dan Shilozi di Namibia dan Zambia.
Penutur: Sekitar 3.301.774 penduduk Afrika Selatan menggunakannya sebagai bahasa ibu.
Referensi
- ^ Hammarström, Harald; Forkel, Robert; Haspelmath, Martin, ed. (2023). "Bahasa Tswana". Glottolog 4.8. Jena, Jerman: Max Planck Institute for the Science of Human History.
- ^ "Bahasa Tswana". www.ethnologue.com (dalam bahasa Inggris). SIL Ethnologue.
Pranala luar
- (Inggris) Bahasa Tswana di Ethnologue
- PanAfrican L10n page on Tswana
- African Languages page on Setswana (Tswana)
Perangkat lunak
- Spell checker for OpenOffice.org and Mozilla, OpenOffice.org, Mozilla Firefox web-browser, and Mozilla Thunderbird email program in Tswana
- Translate.org.za Project to translate Free and Open Source Software into all the official languages of South Africa including Tswana
- Keyboard with extra Tswana characters