Lompat ke isi

Komando Resor Militer 072

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Komando Resort Militer 072/Pamungkas atau disingkat Korem 072/PMK memiliki markas komando di Kota Yogyakarta, tepatnya di daerah Ngupasan. Mako Korem 072/Pamungkas tepat di sebelah utara komplek Istana Kepresidenan Yogyakarta atau Gedung Agung. Korem 072/Pamungkas yang berada di bawah komando Kodam IV/Diponegoro mempunyai teritorial di wilayah eks. Karesidenan Yogyakarta dan eks. Karesidenan Kedu, Korem 072/Pamungkas merupakan Korem di Pulau Jawa yang dijabat Perwira Tinggi bintang satu (Brigadir Jenderal TNI).

Satuan

Korem 072/Pamungkas merupakan satuan di bawah Kodam IV/Diponegoro yang memiliki pembagian wilayah, diantaranya adalah :

  • Kodim 0705/Magelang
  • Kodim 0706/Wonosobo
  • Kodim 0707/Temanggung
  • Kodim 0708/Purworejo
  • Kodim 0709/Kebumen
  • Kodim 0729/Bantul
  • Kodim 0730/Gunung Kidul
  • Kodim 0731/Kulon Progo
  • Kodim 0732/Sleman
  • Kodim 0734/Yogyakarta

Komandan

Saat ini Komandan Korem 072/Pamungkas dijabat oleh Brigjen TNI Adi Widjaya, M.Sc mengantikan Kolonel Kav Sumedy yang memperoleh promosi jabatan menjadi Wakil Gubernur Akmil.

Berikut daftar Komandan Korem 072/Pamungkas :

Berdasarkan keputusan Kasad tentang pergantian pejabat, semula komandan Korem di jabat Perwira Menengan berpangkat (Kolonel) di naikan satu tingkat lebih tinggi menjadi (Brigjen TNI).

Berikut Daftar Korem yang dijabat Perwira Tinggi :