Halius Hosen
Tampilan
Halius Hosein | |
---|---|
Lahir | 26 Juni 1949 Padang, Sumatera Barat, Indonesia |
Kebangsaan | Indonesia |
Pekerjaan | Ahli hukum |
Halius Hosein (lahir 26 Juni 1949) adalah seorang ahli hukum Indonesia.
Halius Hosein menjabat sebagai Ketua Komisi Kejaksaan Republik Indonesia sejak tanggal 10 Maret 2011. Halius juga pernah bertugas sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat dan Jawa Barat.
Alumni Universitas Andalas ini dikenal tegas. Dia pernah menyeret 45 orang anggota DPRD Sumatera Barat dan mantan Ketua DPRD Jawa Barat ke proses hukum sehingga dia sempat disebut-sebut sebagai calon Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Tugas-tugas yang pernah diembannya sebelum menjadi Ketua Komisi Kejaksaan, antara lain adalah:
- Koordinator Tim Sosialisasi dan Penyusunan Profil Kejaksaan sampai Tahun 2025
- Sekretaris Jaksa Agung Muda Pengawasan
- Inspektur Kepegawaian dan Tugas Umum
- Kepala Biro Perencanaan
- Kepala Pusat Pendidikan dan Latihan Kejaksaan Agung
Referensi
- http://www.mediaindonesia.com/read/2011/12/12/285389/284/1/Komisi-Kejaksaan-Jaksa-Zaman-Sekarang-cuma-Mikir-Jabatan
- http://www.republika.co.id/berita/nasional/hukum/12/07/09/m6vxiz-komisi-kejaksaan-nilai-ma-tak-konsisten-terapkan-kuhap
- http://yustisi.com/2012/02/kejaksaan-agung-harus-memproses-hukum-bekas-kajari-takalar/
- http://padang-today.com/?mod=tokoh&today=detil&id=103