Lompat ke isi

Adven 2003 (Rasul Paulus II)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.


Adven 2003 (Rasul Paulus II) adalah ramalan adven yang akan terjadi pada tahun 2003 oleh seorang pendeta di Indonesia yang mengklaim dirinya adalah Rasul Paulus II.

Latar belakang

Ramalan adven 2003 ini dilatarbelakangi oleh kotbah Pdt. MS pada kebaktian Minggu tanggal 28 Februari 1999, tentang kedatangan Yesus Kristus yang ke-2 (akhir zaman) pada hari Senin tanggal 10 November 2003 pukul 09:00 sampai 15:00 WIB, yang bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan ke-58.

Sebelum hari "pengangkatan"

Sejak tanggal 1 Maret 1999 sampai 9 November 2003, Pdt. MS menyampaikan "berita sukacita" tersebut dengan tekun, sehingga banyak orang yang terkena pengaruhnya. Kemudian, orang-orang yang terpengaruh ini, membentuk sebuah sekte yang bermarkas di Baleendah, Bandung. Mereka berasal dari 25 provinsi di Indonesia, mayoritas di antara mereka telah menjual harta kekayaannya.

Klimaks

Pada tanggal 10 November 2003, pengikut sekte yang beranggotakan orang-orang yang percaya akan terjadi pengangkatan pada tanggal yang telah ditentukan tersebut, menantikan peristiwa "pengangkatan" yang telah digembar-gemborkan oleh Pdt. MS. Akan tetapi, pada kenyataannya, Yesus Kristus tidak datang mengangkat mereka, melainkan polisi, dari markasnya.

Referensi

Lolowang, Harold V. 2010. 2012: Akhir Zaman atau Zaman Baru. Yogyakarta: ANDI.