Lompat ke isi

Sungai Moulouya

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Sungai Moulouya
وادي ملوية
Pemandangan dari mulut sungai Moulouya
Peta
Peta
Peta
Koordinat:
Lokasi
NegaraMaroko
Ciri-ciri fisik
Hulu sungaiJbel Ayachi
 - elevasi3.700 m (12.100 ft)
Muara sungaiLaut Tengah dekat Saïdia
 - elevasi0 m (0 ft)
Panjang520 kilometer (320 mi)
Daerah Aliran Sungai
AliranAtlas Tengah - Bendungan Hassan II - Bendungan Mohamed V - Laut Tengah

Sungai Moulouya (Wadi Muluya, bahasa Arab: وادي ملوية) adalah sungai sepanjang 520 km di Maroko. Sumbernya terletak di Jbel Ayachi di Atlas Tengah.[1] Bermuara ke Laut Tengah dekat Saïdia, di timur laut Maroko pada sekitar 35°07′22″N 2°20′12″W / 35.1228°N 2.3367°W / 35.1228; -2.3367.

Tingkat air di sungai sering berfluktuasi. Sungai digunakan untuk irigasi dan dibendung oleh Bendungan Hassan II dan Mohamed V.

Ekologi

Pada bulan Agustus 2011 ikan mati oleh polutan di Sungai Moulouya dan warga setempat takut untuk tanaman dan ternak mereka.[2]

Ikan mati oleh polutan yang mencemari Sungai Moulouya pada Agustus 2011.
Flamingo di Moulouya.

Referensi

  1. ^ M. Peyron, « ‘Ayyachi, Jbel », Encyclopédie berbère, vol.8, Edisud 1990, p.1200-1204
  2. ^ Magharebia - Ecological disaster mars Morocco's Moulouya River

Pranala luar