Lompat ke isi

Dewa Pelindung Kota

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Dewa Pelindung Kota

Kuil Dewa Pelindung Kota Guangzhou
Hanzi: 城隍神
Patung dewa Kuil Chenghuangshen Xi'an.

Dewa Pelindung Kota atau dalam bahasa Mandarin dinamakan Chenghuangshen (Hanzi: 城隍神; Pinyin: Chénghuángshén; harfiah: 'dewa parit dan tembok kota atau dewa perbatasan kota'), adalah dewa penunggu atau penjaga dalam kepercayaan tradisional Tiongkok yang diyakini melindungi orang-orang dan urusan desa atau kota dan lokasi di alam baka.

Dimulai sejak lebih dari 2000 tahun yang lalu, kultus Chenghuangshen awalnya melibatkan penyembahan dewa pelindung tembok dan parit kota, kemudian mulai berkembang dan diterapkan kepada para pemimpin desa atau kota yang didewakan dan memiliki wewenang serta campur tangan atas kehidupan dan jiwa-jiwa orang yang telah meninggal dari desa atau kota itu, bersama dengan para dewa pejabat lain dalam hierarki makhluk ilahi.

Maket kota Nanjing pada masa Dinasti Ming (1368–1644), memperlihatkan kombinasi tembok kota dan parit. Model pertahanan kota telah berevolusi selama berabad-abad, demikian pula halnya dengan tradisi penyembahan Dewa Pelindung Kota.

Nama Chenghuangshen (城隍神) terdiri dari aksara Han pertama cheng () berarti "tembok kota" (saat itu berfungsi sebagai "benteng pertahanan"), aksara kedua huang () makna harfiah "parit" dan aksara terakhir shen () berarti dewa. Secara keseluruhan, Chenghuangshen pada awalnya adalah nama atau jenis dewa yang diyakini mampu memberikan perlindungan ilahi pada pertahanan fisik suatu kota, khususnya tembok dan parit yang ada di dalam kota tersebut. Kemudian konsep itu menjadi lebih umum dan berkembang, gelar dewa diberikan kepada para pemimpin kota yang didewakan setelah kematiannya karena prestasi dan karyanya yang menonjol bagi kota tersebut selama menjadi pejabat kota.[1]

Dekorasi Kuil Chenghuang di Puning.
Chenghuangshen di Shanghai.

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Yang 1967, hlm. 156.